Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Tekad Jorge Lorenzo Ulangi Romantisme Kejayaan di Prancis

Setelah selalu menuai hasil buruk pada awal MotoGP 2019, Jorge Lorenzo bertekad mendapat hasil positif saat GP Prancis digelar akhir pekan ini

Editor: Bolasport.com
zoom-in Tekad Jorge Lorenzo Ulangi Romantisme Kejayaan di Prancis
Twitter.com/MotoGP
Jorge Lorenzo mengalami masalah pada motornya di MotoGP Amerika 2019. 

TRIBUNNEWS.COM - Pembalap Repsol Honda, Jorge Lorenzo, mengaku optimistis dalam menghadapi seri kelima MotoGP2019 yang digelar sepanjang akhir pekan ini.

Seri kelima MotoGP 2019 itu menurut rencana akan berlangsung di Sirkuit Le Mans, Prancis, pada 17-19 Mei 2019.

Optimisme Jorge Lorenzo itu didasari oleh catatan apik sang pembalap tatkala tampil di GP Prancis.

Di sepanjang kariernya, Lorenzo tercatat sudah enam kali memenangi balapan MotoGP di Kota Mode, sekali di kelas 250cc sisanya di kelas premier.

Selain itu, pada tahun lalu GP Prancis juga menjadi momentum kebangkitan Jorge Lorenzo yang tengah menjalani salah satu start terburuk di sepanjang kariernya.

Baca Juga: Usai Nikmati Jeda, Kini Marc Marquez Siap Hadapi MotoGP Prancis 2019

Bersama Ducati, saat itu Lorenzo hanya mampu meraih enam poin dari empat balapan pertama MotoGP 2018.

Berita Rekomendasi

Namun peruntungan X Fuera seolah berubah dimulai sejak dirinya mampu finis keenam pada GP Prancis 2018.

Tepat setelah itu, Jorge Lorenzo berhasil memenangi balapan secara back-to-back, yakni pada GP Italia dan GP Catalunya.

Tren positif Lorenzo tersebut terus terjaga pada empat seri berikutnya sebelum kembali berantakan selepas GP Inggris.

Halaman Selanjutnya >>>

Sumber: BolaSport.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas