Lebih Dekat dengan Atlet Pencak Silat Berjilbab Pipiet Kamelia yang Harumkan Nama Indonesia di Dunia
Pipiet merasa bangga karena saat ini mulai bermunculan atlet berhijab dari berbagai cabang olahraga lain yang berani menunjukkan kemampuan
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
TRIBUNNEWS.COM - Pipiet Kamelia, perempuan kelahiran 1995 ini merupakan satu di antara perempuan berhijab yang mampu menginspirasi muslimah lainnya.
Menjalani profesi sebagai seorang atlet pencak silat bukanlah penghalang dalam menunaikan kewajiban sebagai perempuan muslimah.
Justru hal tersebut merupakan pembuktian dirinya bahwa perempuan berhijab bisa tetap aktif dan mampu berprestasi asal tekun dan gigih dengan profesi yang dijalani.
Salah satu pembuktian diri dari Pipiet sebagai seorang atlet pencak silat adalah medali emas yang diraihnya pada ajang Asian Games 2018 dengan meraih medali emas untuk cabang pencak silat kelas 60-65 kilogram putri.
Berbagai gelar juara juga telah diraihnya, seperti misalnya medali emas di Kejuaraan Malaysia Open 2017, dan meraih Best Female Athlete Asian 2017.
Pipiet Kamelia sebenarnya baru saja memakai hijab, pada saat memutuskan berhijab Pipiet sendiri masih merasa ragu-ragu.
Hal tersebut dikarenakan dirinya dituntut untuk beraktifitas berat secara fisik dan sering berkeringat. Pipiet merasa takut dengan memakai hijab dirinya akan sulit beraktifitas serta terbatasnya ruang gerak.
Namun, ia kemudian menyadari kalau berhijab merupakan bagian dari kewajiban sebagai seorang muslimah, berangkat dari hal tersebut maka dengan keyakinan dari dalam diri, Pipiet mantap memutuskan diri untuk berhijab.
“Saya mendapatkan dukungan dari banyak pihak sebagai seorang atlet pencak silat untuk memakai hijab. Di pencak silat kita diajarkan tentang ajaran agama dan juga perintah dari Rasulullah yang menuntun kita sebagai wanita muslimah untuk mengenakan hijab,” kata Pipiet.
Ajang Asian Games 2018 merupakan momen yang sangat berkesan bagi Pipit Kamelia.
Untuk menyiapkan diri di ajang tersebut Pipit harus menjalani masa karantina di Solo selama kurun waktu tiga tahun dan harus meninggalkan keluarga serta absen dari kampus.
Pipiet Kamelia merasa bangga ketika berhasil menyumbangkan emas untuk Indonesia. Sebagai seorang atlet perempuan berhijab, Pipiet merasa bangga karena saat ini mulai bermunculan atlet berhijab dari berbagai cabang olahraga lain yang berani menunjukkan kemampuannya.
Sebagai perempuan berhijab yang berperstasi dan menginspirasi, Pipiet Kamelia turut berpartisipasi mendukung gerakan dari Sariayu Martha Tiliaar di tahun 2019.
Melalui kampanye #FearlessBeauty, Pipiet dipilih menjadi ikon untuk #FearlessHijab dimana Pipiet turut mendorong perempuan berhijab agar lebih aktif dan percaya diri menjalani aktifitas sehari-hari.
“Dengan semangat Fearless Hijab kami mengajak seluruh perempuan yang menggunakan hijab untuk lebih percaya diri dan tidak ragu-ragu menunjukkan bakat yang dimiliki kepada masyarakat sekitar bahkan hingga ke seluruh dunia. Hijab bukan halangan untuk tetap aktif dan berprestasi," kata Pipiet.
Sariayu #FearlessBeauty merupakan semangat baru mencintai diri sendiri yang ingin ditularkan pada semua perempuan Indonesia.
Diharapkan semua perempuan berani mendefinisikan kecantikannya masing-masing, serta mengekspresikan diri didukung oleh produk-produk Sariayu yang halal, lokal, dan aman.
Sariayu pun mendefinisikan semangat #FearlessBeauty menjadi beberapa kategori yaitu #FearlessHijab untuk mereka yang berhijab dan tetap aktif, #FearlesstoExplore untuk mereka yang tak pernah berhenti mencoba hal baru, #FearlesstoGlow untuk mereka yang selalu ingin tampil bersinar dan maksimal, serta #FearlessAging untuk mereka yang menikmati usia dengan aktif dan berkarya.
Pipiet Kamelia juga turut mengajak perempuan berhijab lainnya untuk berani berprestasi dan membagikan cerita #FearlessHijab ala mereka. Caranya melalui ikut serta dalam kompetisi Fearless Beauty dengan memposting foto mereka di Instagram menggunakan hashtag #FearlessHijab #FearlessBeauty. Untuk info lebih lanjut kunjungi Instagram Sariayu Martha Tilaar di Sariayu_MT.