Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Gagal Finis Beruntun, Valentino Rossi Ulangi Catatan Minor Delapan Tahun Lalu

Ini menjadi kali ketiga Valentino Rossi gagal menyelesaikan balapan sepanjang delapan seri MotoGP 2019 yang sudah digelar.

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Gagal Finis Beruntun, Valentino Rossi Ulangi Catatan Minor Delapan Tahun Lalu
motoGP.com
Valentino Rossi 

TRIBUNNEWS.COM - Valentino Rossi harus mengakhiri perjuangan pada sesi balapan MotoGP Belanda 2019, Minggu (30/6/2019) dengan lebih cepat.

Start dari peringkat ke-14, Valentino Rossi tampak kesulitan merangkak ke barisan terdepan GP Belanda 2019.

Baca: Klasemen MotoGP Seusai GP Assen 2019: Marc Marquez Kokoh, Rossi Tiga Kali Beruntun Gagal Finis

Baca: Valentino Rossi Lempar Handuk, Marc Marquez Benci Dibilang Sudah Juara Musim Ini

Pebalap tim Monster Energy Yamaha itu pun terus bergulat dengan sejumlah pembalap yang berada di barisan tengah.

Tak kunjung menembus barisan depan, Valentino Rossi justru mengalami kesialan pada saat GP Belanda 2019 memasuki putaran kelima.

Pebalap berjuluk The Doctor itu tampak terjatuh tatkala mencoba masuk ke tikungan kedelapan Sirkuit Assen, Belanda.

Tak sendiri, Valentino Rossi mengalami kecelakaan bersama dengan pembalap satelit Honda, Takaaki Nakagami.

Valentino Rossi yang terjatuh pun bisa segera bangkit dan berjalan menghampiri Nakagami yang tampak kesakitan akibat insiden itu.

Berita Rekomendasi

Meski demikian, Valentino Rossi tak dapat melanjutkan balapan lantaran motor tunggangannya mengalami kerusakan cukup parah.

Ini menjadi kali ketiga Rossi gagal menyelesaikan balapan sepanjang delapan seri MotoGP 2019 yang sudah digelar.

Parahnya, kegagalan tersebut diderita Valentino Rossi dalam tiga seri balapan secara beruntun.

Sebelum gagal membawa poin dari Belanda, Valentino Rossi juga menciptakan rekor minor serupa pada dua seri sebelumnya, yakni GP Italia dan GP Catalunya.

Lebih sialnya lagi, Valentino Rossi "dipaksa" pulang dengan tangan hampa pada tiga balapan tersebut karena selalu mengalami insiden yang membuatnya terjatuh.

Catatan minor gagal finis pada tiga seri secara berurutan sebelumnya pernah dialami Valentino Rossi sewindu yang lalu, tepatnya pada MotoGP 2011.

Kala itu, Rossi yang masih memperkuat Ducati gagal finis secara beruntun pada akhir musim 2011.

Halaman
123
Sumber: BolaSport.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas