Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

SESAAT LAGI - Link Live Streaming Final Indonesia Open 2019, 3 Derbi Tersaji di Istora

Sejumlah laga menarik bakal tersaji pada final Indonesia Open 2019 yang akan berlangsung di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (21/7/2019).

Editor: Bolasport.com
zoom-in SESAAT LAGI - Link Live Streaming Final Indonesia Open 2019, 3 Derbi Tersaji di Istora
Tribunnews/Irwan Rismawan
Pasangan pebulu tangkis ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan dan Hendra Setiawan meluapkan kegembiraan usai mengalahkan pebulu tangkis ganda putra Jepang, Hiroyuki Endo dan Yuta Watanabe pada babak perempat final Indonesia Open 2019 di Istora Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (19/7/2019). Pasangan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan lolos ke semifinal usai mengalahkan lawannya dengan skor 21-15, 9-21, 22-20. Tribunnews/Irwan Rismawan 

TRIBUNNEWS.COM - Ajang Indonesia Open 2019 bakal memasuki hari penyelenggaraan terakhir pada Minggu (21/7/2019).

Sebanyak lima laga final Indonesia Open 2019 pun sudah siap tersaji di Istora Senayan, Jakarta, pada hari ini.

Selain akan disiarkan secara langsung oleh Trans7 selaku pemilik hak siar resmi, tayangan Indonesia Open 2019 juga bisa disaksikan melalui link live streaming.

Link live streaming Indonesia Open 2019 bisa ditemukan BolaSporter pada akhir artikel.

Baca Juga: Jadwal Final Indonesia Open 2019 - Marcus/Kevin dan Ahsan/Hendra Berebut Titel Juara

Indonesia Open 2019 telah memasuki hari terakhir dan sepuluh kontestan yang masih bertahan bakal tampil di laga final.

Dari sepuluh kontestan yang tersisa tersebut, dua di antaranya merupakan wakil tuan rumah.

Berita Rekomendasi

Sayang, dua wakil Indonesia itu harus saling berhadapan demi memperebutkan gelar juara Indonesia Open 2019.

Laga Derbi Merah Putih tersebut bakal tersaji kala Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo berhadapan dengan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.

Halaman Selanjutnya >>>

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas