Jakarta Museum Marathon Smart Race 2019 Siap Bertarung
Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi DKI Jakarta siap melaksanakan Jakarta Museum Marathon SMART Race 2019 pada tanggal 3-4 Agustus 2019
Editor: FX Ismanto
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi DKI Jakarta siap melaksanakan Jakarta Museum Marathon SMART Race 2019 pada tanggal 3-4 Agustus 2019 dengan tema SELFIE MUSEUM and RUN TRACK Kegiatan ini merupakan salah satu upaya pemerintah Provinsi DKI Jakarta dalam pengembangan potensi wisata sejarah yang dimiliki oleh Jakarta dengan mengajak masyarakat luas untuk mengunjungi beberapa Museum yang ada di Jakarta dalam waktu singkat dilengkapi dengan tantangan seru dan menyenangkan serta secara tidak Iangsung mengajak seluruh peserta bersama-sama mempromosikan destinasi sejarah yang dikunjungi.
JMM SMART Race 2019 mendapat antusias yang tinggi dari masyarakat Jakarta maupun luar Jakarta selama periode pendaftaran yaitu tanggal S 28 Juli 2019. Telah terpilih 430 peserta (215 group) dari 1.559 masyarakat yang mendaftar. Peserta terpilih akan terbagi kedalam S kategori yaitu 30 peserta (15 group) kategori Jelajah Museum, 100 peserta kategon' (50 group) DUO Family, 130 peserta (65 group) kategori DUO Umum, 100 peserta (50 group) kategori DUO Komunitas dan 70 peserta (35 group) kategori DUO Kostum Unik.
"Peserta kategori Jelajah Museum yang terpilih, telah berhasil lolos verikasi dengan beberapa kriteria penilaian yaitu jawaban kuis Instagram, kreatifltas kontes foto Instagram termasuk dengan caption foto. lnstagram aktif, dan engagement peserta dengan followers. Panitia telah melakukan penilaian berdasarkan kriteria tersebut kepada 611 masyarakat yang mendaftar dan telah terpilih 30 peserta kategori Jelajah, " terang Dilla, Evend Manager JMM Smart Race 2019 dalam jumpa pers, Jumat (2/8/2019) di Jakarta
Museum yang berasal dari 11 kota yaitu Bandung, Solo. Bekasi, Yogyakana, Jakarta. Denpasar, Mojokerto, Tangerang, Bogor, Banjarmasin. Balikpapan. Panitia akan memfasilltasi akomodasi dan transponasi peserta Jelajah Museum.
"Perlombaan untuk 5 kategori JMM SMART Race 2019 akan diIaksanakan selama 2 hari yaitu hari pertama, Sabtu, 3 Agustus 2019 adalah perlombaan kategori Jelajah Museum dan hari kedua, Minggu, 4 Agustus 2019 adalah perlombaan kategori DUO untuk Family, Komunitas, Kostum Unik dan Umum. Pada setiap perlombaan para peserta akan ditantang untuk menyelesaikan misi di tiap Museum dan mempromosikan setiap Museum melalui akun Instagram masing-masing dengan persyaratan tag dan hashtag Instagram yang telah ditentukan panitia, " jelas Dilla.
Sabtu, 3 Agustus 2019, 30 peserta Jelajah Museum yang terbagi kedalam 15 group akan menjelajahi banyak museum yang ada di Jakarta dalam waktu satu hari menggunanakan transportasi yang telah disiapkan yaitu Trans Jakarta dan Moda Raya Terpadu (MRT) Jakarta. Terdapat 15 inf/uencer selebgram yang turut memeriahkan kegiatan ini dengan mendampingi masing-masing group di beberapa POS Jelajah Museum yaitu Ok‘l Rengga, Pesineton Iman Ricky F, Gita Natalia atau yang akrab disapa Iiawaode, Reza Aditya, Malvino Fajaro, Ricky Irwansyah, Nurfajri Azmi, Pesinetron Cyntia Wijaya. Riedhan Fajarsyah, Iqbal Himawan, dan Sarah Rizkia T.
"Perlombaan ini akan dimulai dari Museum Layang-layang dan berakhir di Kota Tua, para peserta ini nantinya harus menyelesaikan tantangan yang diberikan disetiap museum yang mereka kunjungi. Tak hanya itu peserta pun diwajibkan untuk mempublikasikan seluruh kegiatan selama perjalanan di sosiaI media Instagram mereka yaitu berupa cerita atau Statygram, tujuannya adalah untuk mengangkat transportasi publik Jakarta dan juga sebagai bahan penilaian untuk menentukan peserta yang berhasil menyelesaikan seluruh tantangan dan melaksanakan kewajiban akan mendapatkan hadiah uang tunai, "kata Hadi Wibowo, Kepala Bidang Destinasi dan Pemasaran Disparbud DKI Jakarta.
Minggu, 4 Agustus 2019, peserta Kategori Duo akan melakukan perlombaan secara berkelompok yaitu 2 orang/kelompok. Peserta akan mengunjungi Museum-museum yang terletak di Kawasan Kota Tua dimulai dari Museum Wayang menuju Museum Bahari, kemudian Museum Seni Rupa 8L Keramik dan berakhir di Museum Sejarah Jakarta. Akan ada penilaian khusus bagi mereka yang berhasil menyelesaikan seluruh misi, dan menjadi pemenang serta mendapatkan hadiah uang tunai senilai puluhan juta rupiah untuk masing-masing kategori DUO.
"Kemeriahan puncak acara JMM SMART Race ini akan terpusat di Taman Fatahillah, Kota Tua Jakarta pada hari Minggu 4 Agustus 2019 dengan menghadirkan panggung hiburan yang menampilkan musik dan tarian tradisional Jakarta, band dan penyanyi Dara the Virgin, serta komika terkemuka yaitu Lolox dan Jenda Munthe. Diharapkan acara JMM Smart Race 2019 ini dapat terselenggara dengan sukses dan yang terpenting adalah tujuan untuk mempromosikan wisata sejarah dapat tersampaikan sehingga dapat museum di Jakarta akan menjadi destinasi utama bagi wisatawan, "pungkas Hadi Wibowo.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.