Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

PV Sindhu Bakal Hadapi 2 Risiko Ini Setelah Torehkan Sejarah dalam Dunia Bulu Tangkis

Penampilan gemilang yang ditunjukkan Pusarla Venkata (PV) Sindhu pada Kejuaraan Dunia 2019 membuatnya harus mengemban dua tantangan baru.

Editor: Bolasport.com
zoom-in PV Sindhu Bakal Hadapi 2 Risiko Ini Setelah Torehkan Sejarah dalam Dunia Bulu Tangkis
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Pebulu tangkis tunggal putri India Pusarla Sindhu mengembalikan kok ke pebulu tangkis tunggal putri Jepang Akane Yamaguchi pada babak Final Blibli Indonesia Open 2019 di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu (20/7/2019). Akane Yamaguchi berhasil menjadi juara setelah mengalahkan Pusarla Sindhu dengan skor 21-15 dan 21-16. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN 

TRIBUNNEWS.COM - Penampilan gemilang yang ditunjukkan Pusarla Venkata (PV) Sindhu pada Kejuaraan Dunia 2019 membuatnya harus mengemban dua tantangan baru.

PV Sindhu telah sukses menorehkan sejarah baru bagi dunia bulu tangkis.

Keberhasilannya menyabet medali emas Kejuaraan Dunia 2019 memastikan PV Sindhu menjadi pebulu tangkis India pertama yang merengkuh gelar Juara Dunia.

Sindhu berhasil tampil cemerlang tatkala menghadapi Nozomi Okuhara (Jepang) pada final Kejuaraan Dunia 2019, akhir Agustus lalu.

Peraih medali perak Olimpiade Rio 2016 itu mampu menang telak dengan skor 21-7, 21-17 atas Okuhara.

Gelar Juara Dunia 2019 tersebut jelas menjadi impian yang dinanti-nanti oleh Sindhu sejak lama.

Pasalnya, final Kejuaraan Dunia 2019 merupakan final ketiga Sindhu setelah edisi 2017 dan 2018.

BERITA REKOMENDASI

BACA SELENGKAPNYA >>>

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas