Live Streaming Korea Open Babak Semi Final, Sabtu (28/9/2019): Tersisa Fajar/Rian dan Rinov/Pitha
Link live streaming Korea Open 2019 babak semi final hari ini, Sabtu, 28 September 2019. Fajar/Rian dan Rinov/Pitha bertanding hari ini
Penulis: Tiara Shelavie
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
Live Streaming Korea Open Babak Semi Final, Sabtu (28/9/2019): Tersisa Fajar/Rian dan Rinov/Pitha
TRIBUNNEWS.COM - Link live streaming Korea Open 2019 babak semi final hari ini, Sabtu, 28 September 2019.
Wakil Indonesia yang bertanding hari ini yaitu ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan ganda campuran Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari.
Turnamen bulutangkis Korea Open 2019 memasuki hari ke-5 atau babak semi final hari ini, Sabtu 28 September 2019.
Korea Open 2019 berlangsung di Incheon Airport Skydome di Incheon, Korea Selatan mulai tanggal 24 hingga 29 September 2019.
Laga semi final Korea Open 2019 dapat disaksikan melalui link live streaming.
(Link live streaming Korea Open 2019 ada di akhir berita)
Indonesia mengirimkan 14 wakilnya dalam pertandingan bulutangkis Super 500 ini.
Dari ke-14 pemain, satu pemain harus melalui babak kualifikasi terlebih dahulu.
Baca: Termasuk Anthony Ginting, 16 Unggulan Sudah Tersingkir dari Korea Open 2019
Berikut daftar pemain Indonesia yang berpartisipasi dalam Korea Open 2019:
TUNGGAL PUTRA:
- Jonatan Christie
- Anthony Sinisuka Ginting
- Shesar Hiren Rhustavito
TUNGGAL PUTRI:
- Gregoria Mariska Tunjung
- Fitriani
- Lyanny Alessandra Mainaky (Q)
GANDA PUTRA:
- Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo
- Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto
- Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso
GANDA PUTRI:
- Greysia Polii/Apriyani Rahayu
GANDA CAMPURAN:
- Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti
- Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari
- Tontowi Ahmad/Winny Oktavina Kandow
- Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja
Rangkuman Hasil Pertandingan
Di babak pertama, ganda campuran Tontowi Ahmad/Winny Oktavina Kandow tersingkir terlebih dahulu di hari pertama saat melawan Zheng Si Wei/Huang Ya Qing.
Beruntung, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti dan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari berhasil mengamankan tempat di babak kedua setelah mengalahkan lawan mereka di hari pertama.
Di babak pertama hari kedua, 10 wakil Indonesia bertanding.
Tunggal putri Lyanny Alessandra Mainaky rupanya gagal masuk ke babak utama.
Baca: Korea Open 2019 - Fitriani Ungkap Penyebab Kekalahan pada Babak Ke-2
Di hari kedua ini, Indonesia berhasil sapu bersih kemenangan.
10 wakil Indonesia yang bertanding di hari kedua semuanya lolos ke babak kedua.
Dengan begitu, ada 12 wakil Indonesia yang maju ke babak kedua, meninggalkan Tontowi Ahmad/Winny Oktavina Kandow yang tersingkir di hari pertama, dan Lyanny Alessandra Mainaky yang gugur di babak kualifikasi.
Di babak kedua atau hari ke-3, 5 wakil Indonesia gugur, yaitu (1)Fitriani, (2)Greysia Polii/Apriyani Rahayu, (3)Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja, (4)Anthony Sinisuka Ginting, dan (5)Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso.
Terisa 7 wakil Indonesia yang akan lanjut ke babak perempat final, yaitu:
- Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari
- Gregoria Mariska Tunjung
- Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti
- Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo
- Jonatan Christie
- Shesar Hiren Rhustavito
- Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto
Di babak perempat final, 5 wakil Indonesia gugur, menyisakan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto saja yang maju ke babak semi final.
Berikut adalah jadwal lengkap babak semi final Korea Open 2019 hari ini, Sabtu 27 September 2019:
** Wakil Indonesia ditandai dengan huruf tebal
Sky Dom 1
1. Dimulai Jam 11:00 WIB
Takeshi Kamura [4]/Keigo Sonoda vs Choi Solgyu/Seo Seung Jae
2. Dilanjutkan
Nami Matsuyama/Chiharu Shida vs Lee So Hee [6]/Shin Seung Chan
3. Dilanjutkan
Fajar Alfian [6]/Muhammad Rian Ardianto vs Li Jun Hui [3]/Liu Yu Chen
4. Dilanjutkan
Ayako Sakuramoto/Yukiko Takahata vs Kim So Yeong [8]/Kong Hee Yong
5. Dilanjutkan
Ratchanok Intanon [6] vs Tai Tzu Ying [3]
6. Dilanjutkan
Kento Momota [1] vs Parupalli Kashyap
7. Fdilanjutkan
Michelle Li vs He Bing Jiao [7]
8. Dilanjutkan
Zheng Si Wei [1]/Huang Ya Qiong vs Seo Seung Jae [6]/Chae Yujung
--
Sky Dom 2
5. Setelah Jam 14:00 WIB
Wang Tzu Wei vs Chou Tien Chen [2]
7. Setelah Jam 16:00 WIB
Dechapol Puavaranukroh [4]/Sapsiree Taerattanachai vs Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari
--
Link live streaming Korea Open 2019 babak semi final, Sabtu 28 September 2019
(Tribunnews.com, Tiara Shelavie)