Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Sosok Wang Wenjiao, Bapak Bulu Tangkis China yang Lekat dengan Indonesia

Wang Wenjiao dikenal sebagai bapak bulu tangkis China tapi juga lekat dengan Indonesia.

Editor: Bolasport.com

TRIBUNNEWS.COM - Sosok Wang Wenjiao baru saja menerima penghargaan "People's Role Model" di China, yang membuatnya menjadi olahragawan pertama yang menerima gelar tersebut.

Wang Wenjiao dikenal sebagai bapak bulu tangkis China tapi juga lekat dengan Indonesia.

Ya, Wang Wenjiao yang kini sudah berusia 86 tahun itu lahir di kota Solo, Indonesia.

Eks pemain tunggal putra itu kembali ke China pada 1954.

Dari dirinya-lah, sistem bulu tangkis China yang begitu kuat perlahan mulai muncul dan menjadikan Negeri Tirai Bambu sebagai raksasa olahraga tepok bulu angsa.

Namun demikian, kembalinya Wang ke China kala itu tidak berjalan mulus begitu saja.

Ada banyak perjuangan yang dia lakukan. Terlebih, saat memutuskan kembali ke daratan China, bulu tangkis saat itu bukanlah olahraga populer di sana.

BERITA REKOMENDASI

Padahal, bagi Wang sendiri, bulu tangkis sudah mendarah daging sejak dia lahir dan besar di Solo.

BACA SELENGKAPNYA >>>

 
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas