Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Johann Zarco ke LCR Honda, Peluang Kembali ke Yamaha Tertutup?

Bergabungnya Johann Zarco dengan LCR Honda pada tiga seri balap terakhir MotoGP 2019 mengundang reaksi dari tim Yamaha.

Editor: Bolasport.com
zoom-in Johann Zarco ke LCR Honda, Peluang Kembali ke Yamaha Tertutup?
MotoGP
Akhirnya Johann Zarco kembali membalap di MotoGP 2019 bersama Honda 

TRIBUNNEWS.COM - Bergabungnya Johann Zarco dengan LCR Honda pada tiga seri balap terakhir MotoGP 2019 mengundang reaksi dari tim Yamaha.

Johann Zarco mendapat kesempatan keduanya bersama LCR Honda pada MotoGP 2019 setelah sebelumnya selalu meraih rentetan hasil buruk bersama tim sebelumnya, Red Bull KTM.

Bersama pabrikan asal Austria tersebut, Johann Zarco gagal mengulang penampilan impresifnya saat masih membalap untuk Yamaha Tech3 pada musim 2017-2018.

Bersama tim satelit Yamaha tersebut, rider berkebangsaan Prancis itu mampu meraih total enam podium dan juga menduduki peringkat keenam dalam klasemen akhir dalam dua musim tersebut.

Namun, Johann Zarco gagal mengulang prestasi mentereng itu dan justru mengalami penurunan performa yang cukup signifikan saat melaju bersama motor KTM RC16.

Dia selalu kesulitan untuk mengendalikan motornya sendiri hingga akhirnya dia menyerah dan terpaksa mengakhiri kontraknya lebih dini usai gelara GP San Marino 2019.

Sejatinya, pembalap berusia 29 tahun itu masih mempunyai kontrak satu musim lagi atau hingga akhir musim 2020 bersama Red Bull KTM.

BERITA REKOMENDASI

Setelah mengakhiri kontraknya lebih awal dengan Red Bull KTM, berbagai tawaran pun mendatangi Johann Zarco termasuk untuk menjadi pembalap penguji di tim lamanya, Yamaha.

BACA SELENGKAPNYA DI SINI

Sumber: BolaSport.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas