Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Hasil Denmark Open 2019, Final Ketiga Beruntun Bagi Marcus/Kevin

Hasil Marcus/Kevin vs Lu/Yang Denmark Open 2019, Minions melaju ke final setelah menang dua set langsung 21-16, 21-11.

Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Hasil Denmark Open 2019, Final Ketiga Beruntun Bagi Marcus/Kevin
Tribunnews/Herudin
Ilustrasi foto - Pasangan pebulu tangkis ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo saat bertanding pada babak perempat final Indonesia Open 2019, di Istora Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (19/7/2019). Marcus Gideon/Kevin Sanjaya melaju ke semifinal setelah mengalahkan pasangan asal China, Ou Xuan Yi/Zhang Nan dengan skor 21-12 dan 21-16. Tribunnews/Herudin 

Hingga akhirnya laga berakhir, Marcus/Kevin mengatasi perlawanan Lu/Yang 21/11.

Dengan begitu, Marcus/Kevin berhak melaju ke final Denmark Open 2019.

Sebelumnya di babak semifinal, ganda putra unggulan pertama Indonesia, Kevin Sanjaya/Marcus Gideon berhasil meraih tiket semifinal setelah mengalahkan pebulutangkis unggulan keenam asal Tiongkok, Han Chengkai/Zhou Haodong.

Pasangan berjuluk Minions itu menyudahi perlawanan dari Han Chengkai/Zhou Haodong lewat dua gim langsung dengan skor 21-16 dan 21-14.

“Kami senang bisa menang hari ini, lawan hari ini cukup kuat dan sulit. Tapi kami bisa bermain lebih baik dengan mengontrol permainan,” kata Kevin Sanjaya usai pertandingan kemarin, dikutip Tribunnews dari laman resmi Badmintonindonesia.org.

Di babak semifinal hari ini, pasangan Kevin/Marcus akan menghadapi pebulutangkis non-unggulan, Lu Ching Yao/Yang Po Han asal Taiwan.

Lu Ching Yao/Yang Po Han berhasil tampil brilian saat mengalahkan unggulan ketiga asal Tiongkok lewat rubber game dengan skor 17-21, 21-14, dan 21-14.

Berita Rekomendasi

Marcus pun menganggap semua lawan di turnamen Denmark Open tidak boleh diremehkan, alhasil ia selalu memilih berhati-hati dan melakukan yang terbaik setiap pertandingan.

“Semua lawan di sini bagus dan susah juga dilawan, kami harus benar-benar hati-hati dan selalu melakukan yang terbaik,” kata Marcus kepada Badmintonindonesia.org.

Di sektor ganda putra lainnya, unggulan kedua asal Indonesia yakni Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan juga mampu melangkahkan kaki ke semifinal setelah mengalahkan unggulan kelima asal Jepang, Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe.

Pasangan Ahsan/Hendra taklukkan Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe lewat dua gim langsung dengan skor 21-15 dan 21-14.

Sebelumnya Ahsan/Hendra berhasil menang empat kali dari lima pertemuan dengan Endo/Watanabe.

Di babak semifinal hari ini, Ahsan/Hendra akan saling sikut dengan unggulan keempat asal Jepang, Takeshi Komura/Keigo Sonoda.

Di laga sebelumnya, Takeshi/Sonoda berhasil menaklukkan unggulan keenam asal Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas