Banyak yang Belum Tahu Kalau Ternyata Valentino Rossi Pernah Nyaris Jadi Pembalap F1 di Tim Ferrari
Dalam periode kurun waktu 2004 hingga 2010, Rossi kerap kali melakukan sesi tes mobil F1 Ferrari dan bahkan ditemani Michael Schumacher.
Editor: Gagah Radhitya Widiaseno
TRIBUNNEWS.COM - Terungkap kalau ternyata Valentino Rossi nyaris jadi pembalap F1 di tim Ferrari ketika tahun 2006.
Dalam periode kurun waktu 2004 hingga 2010, Rossi kerap kali melakukan sesi tes mobil F1 Ferrari dan bahkan ditemani Michael Schumacher.
Bahkan, catatan waktu yang dibuatnya dengan Ferrari sangat menarik perhatian Schumacher.
(Baca Juga: Jika Valentino Rossi Memutuskan Pensiun Dari MotoGP, Ini Harapan Sang Ayah)
Hingga akhirnya di tahun 2006 lalu, Valentino Rossi nyaris pindah ke F1 namun dirinya pun menolak tawaran dari Ferrari saat itu.
Salah satu karyawan Ferrari yang bekerja sejak tahun 1995 hingga 2006 sangat mengingat apa yang Rossi dan Ferrari lakukan.
"Saya tidak ingat secara detail berapa kali kami sering bekerja dengan Rossi, tapi setidaknya tujuh kali," jelas Luigi Mazzola di halaman Facebook miliknya dilansir OtoRace.id dari Speedweek.com.
(Baca Juga: Alex Espargaro Turun Prihatin Dengan Kasus Doping yang Menimpa Andrea Iannone)
"Di sesi tes pertama, dia menunjukkan sekitar satu lusin spin (ban). Tetapi seiring berjalannya waktu, dia mengemudi dengan catatan waktu yang menakjubkan," sebut pria Italia berusia 57 tahun itu.
"Saya ingat dengan baik ketika melihat data bersama Michael Schumacher di pit. Schumi menampilkan ekspresi terpukau di wajahnya, hampir tidak percaya," tambah Mazzola.