Hendrawan Punya Gebrakan Baru Demi Muluskan Jalan Tunggal Putra Malaysia ke Olimpiade Tokyo 2020
Pelatih asal Indonesia, Hendrawan, melakukan gebrakan baru di pelatnas BAM demi mempersiapkan anak asuhnya, Lee ZIi Jia, menuju Olimpiade Tokyo 2020.
Editor: Bolasport.com
TRIBUNNEWS.COM - Pelatih asal Indonesia, Hendrawan, melakukan gebrakan baru di pelatnas BAM demi mempersiapkan anak asuhnya, Lee ZIi Jia, menuju Olimpiade Tokyo 2020.
Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia (BAM) resmi menunjuk pelatih asal Indonesia, Hendrawan sebagai pelatih kepala tunggal putra di sana.
Hendrawan bakal menangangi pemain tunggal putra utama Malaysia, salah satunya Lee Zii Jia.
Pada tahun ini, Hendrawan pun bakal lebih difokuskan untuk membimbing Lee Zii Jia, utamanya dalam persiapan menuju Olimpiade Tokyo 2020.
Untuk diketahui, selepas ditinggalkan Lee Chong Wei gantung raket, Lee Zii Jia memang menjadi harapan besar Negeri Jiran di nomor tunggal putra.
Demi memuluskan aksi anak asuhnya tersebut, Hendrawan pun melakukan gebrakan baru di BAM.