Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Dampak Virus Corona, Cabang Olahraga Badminton, Turnamen Jerman Open 2020 Dibatalkan

Jerman Open 2020 yang akan bergulir pada 3-8 Maret 2020 dikabarkan telah dibatalkan karena virus corona.

Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Whiesa Daniswara
zoom-in Dampak Virus Corona, Cabang Olahraga Badminton, Turnamen Jerman Open 2020 Dibatalkan
Badmintonindonesia.org
Ilustrasi foto - (Ruselli Hartawan) Dampak Virus Corona, Cabang Olahraga Badminton, Turnamen Jerman Open 2020 Dibatalkan 

TRIBUNNEWS.COM - Kabar tak enak menghampiri cabang olahraga bulutangkis.

Jerman Open yang akan bergulir pada 3-8 Maret 2020 dikabarkan telah dibatalkan karena virus corona.

Menurut pemberitaan Sport Schau, panitia Jerman Open 2020 membatalkan gelaran tersebut pada Rabu (26/2/2020).

"Penyebaran virus (corona) yang cepat saat ini merupakan resiko yang tak terhitung bagi atlet dan pengunjung," ungkap pihak penyelenggara dalam pemberitaan di atas.

Baca: LIMA Badminton: Tiga tim Pendatang Baru Siap Bertarung dengan Peserta Lama

Baca: Corona Merambah ke Amerika Latin dan Eropa, Brazil dan Yunani Konfirmasi Kasus Pertama

Namun hingga berita ini diturunkan, belum ada berita lebih lanjut tentang pembatalan Jerman Open 2020 dari BWF.

Event olahraga Jerman saat ini tengah berupaya keras agar penyebaran virus corona tidak menyerang atlet mereka.

Asosiasi Sepak Bola Jerman (DFB), belum mengambil tindakan terhadap masalah ini.

Berita Rekomendasi

Namun para tim dokter DFB bekerja lebih awal untuk mengantisipasi hal itu.

Baca: Update: Terduga Virus Corona di RSUP Kariadi Semarang ternyata Meninggal Karena Penyakit Ini

Baca: Ada Wabah Corona, Menhub: Proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung Masih Sesuai Target

"Saat ini akan menjadi berlebihan bagi kami. Tidak ada yang dapat memprediksi situasi seperti apa dalam satu atau dua minggu ke depan," tulis dalam situs DFB.

Terlepas dari itu, Jerman Open 2020 merupakan satu diantara turnamen badminton lainnya yang masuk dalam kualifikasi Olimpiade Tokyo tahun ini.

Selain Jerman Open, ada Vietnam Open, yang kabarnya juga penundaan hingga Juni mendatang.

Rencananya, Indonesia akan menurunkan dua nomor dalam Jerman Open 2020, tunggal putri dan ganda campuran.

Setiap nomor masing-masing mengirim tiga wakil.

Sektor ganda campuran diwakili oleh Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja, dan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari.

Sementara tunggal putri ada Fitriani, Gregoria Mariska Tunjung, dan Ruselli Hartawan.

(Tribunnews.com/Sina)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas