German Open 2020 Ditunda Demi Cegah Penyebaran Wabah Virus Corona di Jerman
German Open 2020 yang seharusnya diadakan mulai 3-8 Maret terpaksa ditunda hingga waktu yang belum ditentukan untuk cegah virus corona.
Editor: Archieva Prisyta
TRIBUNNEWS.COM - German Open 2020 yang seharusnya diadakan mulai 3-8 Maret terpaksa ditunda hingga waktu yang belum ditentukan untuk cegah virus corona.
Turnamen German Open 2020 merupakan turnamen BWF yang masuk dalam pengumpulan poin Olimpiade Tokyo 2020.
Sayangnya karena wabah virus corona, turnamen yang sejatinya dilaksanakan pada 3-8 Maret 2020 di Innogy Sporthalle, Jerman tersebut terpaksa ditunda.
Penundaan turnamen tersebut untuk mencegah penyebaran wabah virus corona.
Dilansir oleh Badminton Europe, dalam sebuah pernyataan dari Asosiasi Bulu Tangkis Jerman menyampaikan berbagai alasan di balik pembatalan German Open 2020 .
Baca: Hasil Drawing German Open 2020: Fitriani Lawan An Se Young, Praveen/Melati QF Bertemu Siwei/Yaxiong
Baca: Hasil Drawing All England 2020: Marcus/Kevin Tak Bertemu Endo/Yuta, Anthony dan Jonatan Beda Pool
Kota Mülheim an der Ruhr memutuskan turnamen BWF World Tour Super 300 batal dilangsungkan berdasarkan rekomendasi dari otoritas kesehatan.
"Penyebaran virus corona yang cepat saat ini merupakan risiko yang tak terhitung bagi atlet dan pengunjung," tulis pihak penyelenggara.
Pergeseran tanggal turnamen saat ini sedang dipertimbangkan.
"Setelah saran dari pihak medis dan proses keputusan bersama, kami membatalkan turnamen pada waktu yang dijadwalkan," kata Direktur Olahraga dan Kesehatan Mülheim, Marc Buchholz, menjelaskan keputusan yang sulit ini.
"Berdasarkan situasi saat ini, kantor kesehatan Mülheim merekomendasikan agar turnamen tersebut dibatalkan dan ditunda di kemudian hari. Kami mengikuti rekomendasi itu," ucap Buchholz.