Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

UPDATE Berita Olahraga Ditunda karena Virus Corona Malam Ini, Liga Inggris, F1, hingga Liga Spanyol

Update wabah virus corona yang berdampak pada event olahraga dunia, sepak bola, basket, Formula 1, termasuk di Indonesia.

Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Pravitri Retno W
zoom-in UPDATE Berita Olahraga Ditunda karena Virus Corona Malam Ini, Liga Inggris, F1, hingga Liga Spanyol
Grafis Tribunnews.com/Ananda Bayu S
Update wabah virus corona yang berdampak pada event olahraga dunia, sepak bola, basket, Formula 1, termasuk di Indonesia. 

Di ajang kejuaraan dunia Formula 1, tim McLaren menarik diri dari GP Australia.

Hal ini bertujuan untuk mencegah tim dan kru terjangkit virus yang berasal dari China tersebut.

"Anggota tim diuji dan segera diisolasi setelah mulai menunjukkan gejala dan sekarang akan dirawat oleh otoritas kesehatan setempat," tulis laporan Sky Sports.

CEO McLaren, Zak Brown dan bos tim Andreas Seidl memberitahu pihak F1 dan FIA tentang keputusan menarik diri ini.

Keputusan diambil berdasarkan untuk kesehatan, tidak hanya untuk karyawan dan mitra McLaren di F1, tetapi juga untuk kepentingan bersama, tim, pendukung, dan pemangku F1 lainnya.

Dan saat ini kabarnya, petinggi F1 tengah merundingkan apakah gelaran di Australia akan terus dilanjutkan.

Sementara Lewis Hamilton terkejut dengan pengunduran McLaren.

Berita Rekomendasi

"Saya benar-benar terkejut, sangat terkejut bahwa kita ada di sini. Saya pikir itu hebat bahwa kita memiliki balapan tetapi bagi saya itu mengejutkan bahwa kita duduk di ruangan ini (untuk konferensi pers)," ucapnya.

Keprihatinannnya adalah menilai otoritas terkait lambat dalam mengambil keputusan.

Disaat event olehraga di berbagai penjuru dunia dihentikan dan ditunda karena wabah virus ini.

"Ada begitu banyak pnggemar di sini, hari ini, seperti seluruh dunia bereaksi dan mungkin kita sedikit terlambat," lanjutnya.

LaLiga telah mengumumkan menunda pertandingan pekan ini karena wabah virus corona.

Dalam pemberitaan Marca, Kamis (12/3/2020), seorang dari pemain bola basket Real Madrid dinyatakan positif terjangkit virus corona.

Oleh sebab itu, baik tim sepak bola dan basket Real Madrid akan dikarantina sementara waktu.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas