Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

RESMI Mola TV akan Tayangkan Gulat Ternama Dunia WWE secara Gratis

Mola TV secara resmi akan menayangkan WWE secara gratis untuk para pecinta gulat di Indonesia

Penulis: Atreyu Haikal Rafsanjani
Editor: Husein Sanusi
zoom-in RESMI Mola TV akan Tayangkan Gulat Ternama Dunia WWE secara Gratis
MOLA TV
Mola TV tayangkan WWE 

TRIBUNNEWS.COM - Acara gulat professional paling ternama di dunia, World Wrestling Entertaiment atau lebih dikenal dengan nama WWE akan kembali hadir di Indonesia.

Dalam hal ini Mola TV akan menjadi media penayanagnnya di Indonesia setelah sekian lama WWE tidak pernah ditayangkan di Indonesia.

Kini para penggemar WWE bisa menyaksikan lagi aksi para pegulat yang pastinya tidak asing di telinga kita.

Seperti Randy Orton, Brock Lesnar, Rey Mysterio hingga WWE Superstar yang baru-baru ini comeback, Edge.

Baca: Fakta Wander Luiz Pemain Persib Positif Corona: Sempat Liburan ke Bali hingga Tak Tunjukkan Gejala

Baca: Striker Garuda Select Diisolasi Mandiri Setelah Dipulangkan dari Inggris

Mola TV sendiri nantinya akan menghadirkan dua acara reguler WWE yang sangat terkenal seperti RAW dan SmackDown.

Beberapa nama yang pernah tenar WWE ini antara lain adalah Dwayne Johnson atau biasa dikenal dengan The Rock sebagai nama panggungnya di WWE.

Selain itu ada John Cena yang terkenal dengan kata-kata 'You Cant See Me' -nya.

Berita Rekomendasi

Namun perlu diingat jika tayangan ini hanya diperuntukan untuk yang sudah berusia di atas 18 tahun karena banyak adegan berbahaya yang ditampilkan.

Lebih menggembirakannya lagi, tayangan ini akan disiarkan secara gratis melalui aplikasi Mola TV yang bisa diunduh melalui Playstore bagi pengguna Andorid maupun App Store untuk pengguna Iphone.

"Anda penggemar WWE? Jangan sampai terlewatkan tayangan-tayangan RAW dan SmackDown dari WWE yang akan segera tayang Live di Mola TV setiap pekan!"

"RAW akan disiarkan setiap Selasa pagi dan SmackDown setiap Sabtu pagi di Indonesia. Tapi ingat, tayangan ini hanya untuk usia 18+ dan aksi-aksi di RAW dan SmackDown dilakukan oleh profesional. Jadi, jangan ditiru tanpa bimbingan profesional!"

"Saksikan tayangan WWE hanya di Mola TV. Download segera aplikasi Mola TV di App Store dan Google Play untuk bisa menyaksikan secara resmi, mudah, dan gratis." tulis Mola TV melalui akun instagram mereka.

Cara Nonton Gratis Mola TV

Untuk menonton Pertarungan WWE dalam SmackDown dan RAW yang disiarkan secara gratis oleh Mola TV, Anda bisa menonton melalui Smartphone anda.

Download Aplikasi Mola TV di sini

Playstore >>>>

Apple Store >>>

Setelah itu anda hanya perlu login atau regristrasi secara gratis.

(Tribunnews/Haikal)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas