Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Ambisi Valentino Rossi Untuk Selalu Tampil di MotoGP Dinilai Tak Masuk Akal

Mantan pembalap MotoGP, Carlos Checa, memberikan komentarnya terkait keinginan Valentino Rossi terus berkompetisi di MotoGP.

Editor: Bolasport.com
zoom-in Ambisi Valentino Rossi Untuk Selalu Tampil di MotoGP Dinilai Tak Masuk Akal
Twitter.com/YamahaMotoGP
Valentino Rossi menjadi pembalap Yamaha tersukses dengan empat gelar juara dunia kelas premier. 

TRIBUNNEWS.COM - Mantan pembalap MotoGP, Carlos Checa, memberikan komentarnya terkait keinginan Valentino Rossi terus berkompetisi di MotoGP.

Sejak debut pada 2000, Valentino Rossi masih tercatat sebagai salah satu kontestan di kelas utama MotoGP meski usianya tak lagi muda.

Pembalap yang sudah berusia 41 tahun itu seolah tak kehilangan motivasi untuk berkompetisi meski menghadapi generasi pembalap yang jauh lebih muda.

Tahun ini dipastikan akan menjadi tahun terakhir Valentino Rossi bersama Yamaha, tim yang sudah dia bela selama 15 tahun.

Meski sudah pasti tergusur dari tim pabrikan Yamaha, rider asal Italia itu belum juga memberikan isyarat untuk gantung helm alias pensiun dari dunia balap motor.

Rossi sendiri menyatakan masih ingin membalap namun dia lebih dahulu menilai penampilannya pada musim ini guna menentukan langkah yang akan dia buat selanjutnya.

Situasi yang sedang dialami oleh Valentino Rossi tersebut turut mengundang perhatian dari mantan pembalap MotoGP, Carlos Checa.

Berita Rekomendasi

Checa mengaku masih tidak dapat memahami keinginan Rossi untuk membalap meski tidak lagi bersaing untuk posisi terdepan.

BACA HALAMAN BERIKUTNYA >>>>

Sumber: BolaSport.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas