Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Yamaha Miliki Rider Anyar untuk MotoGP 2021, Lin Jarvis Peringatkan Vinales

Rider andalan Movistar Yamaha, Maverick Vinales mendapatkan peringatan dari Lin Jarvis selaku bos tim Yamaha.

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Gigih
zoom-in Yamaha Miliki Rider Anyar untuk MotoGP 2021, Lin Jarvis Peringatkan Vinales
Grafis Tribunnews.com/Ananda Bayu S
Moto GP 2020 

TRIBUNNEWS.COM - Rider andalan Movistar Yamaha, Maverick Vinales mendapatkan peringatan dari Lin Jarvis selaku bos tim Yamaha.

Peringatan tersebut berkaitan dengan rider anyar yang akan menjadi rekan duet dari Vinales untuk MotoGP 2021 nanti.

Seperti yang diketahui, secara mengejutkan Yamaha melepas Valentino Rossi dan menggantikan posisinya dengan Fabio Quartararo.

Jurus Baru Yamaha di Seri MotoGP Americas 2019, Lin Jarvis: Valentino Rossi akan Menyukainya
Jurus Baru Yamaha di Seri MotoGP Americas 2019, Lin Jarvis: Valentino Rossi akan Menyukainya (motorcyclenews.com)

Baca: Bos Yamaha Tak Yakin MotoGP 2020 Dimulai Agustus

Baca: Sempat Ingin Pindah, Ini Maverick Vinales Bertahan di Yamaha

Quartararo yang musim lalu mampu memberikan penampilan yang sensaional bersama Yamaha Petronas SRT mendapatkan kepercayaan untuk naik kasta ke tim utama Garpu Tala.

Kondisi tersebut tentu muncul berbagai pertanyaan mengenai Vinales menjadi rider utama sedangkan Quartararo sebagai pembalap nomor dua.

Praktis, selepas kepergian Valentino Rossi, maka diantara kedua rider tersebut, maka Vinales yang dapat dikatakan lebih 'senior' dibandingkan Quartararo.

Namun berbagai spekulasi terkait siapa rider utama maupun pendamping dijawab tegas oleh Bos Yamaha, Lin Jarvis.

BERITA REKOMENDASI

Ia memberi peringatan kepada Vinales, bahwa nantinya tidak ada rider yang mendapatkan keistimewaan

Entah itu telah lebih dulu bersama Yamaha maupun yang baru saja bergabung dengan tim.

"Di Yamaha tidak akan ada nomor satu maupun dua,"

"Tentunya akan ada dua rider yang menjadi nomor satu," terang Lin Jarvis seperti yang dikutip Tribunnews.com dari laman Tutto Motor Web.

Apa yang disampaikan oleh bos Yamaha tersebut merupakan kejelasan, baik Vinales maupun Quartararo akan menjadi tumpuan utama tim Movistar Yamaha di MotoGP 2021.

Baca: Pernah Iri dengan Marc Marquez, Vinales Usung Misi Berat di Setiap Race MotoGP

Baca: Maverick Vinales Belajar Banyak Hal dari Valentino Rossi


Terkait kondisi Vinales yang saat ini nampaknya tengah berapi-api dalam menyambut gelaran MotoGP musim ini, menurut Lin Jarvis adalah hal yang positif.

Kondisi tersebut juga tak terlepas masa perpanjangan kontrak Maverick Vinales hingga 2022 mendatang.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas