Tanggapan Valentino Rossi soal Jadwal Baru MotoGP 2020: Tak Sabar Tunggangi M1
"Jujur saya akui, bahwa saya sudah sangat lama merindukan untuk bersama kembali M1," ucap pembalap Yamaha, Valentino Rossi.
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
Musim 'istimewa' yang dilakoni Grand Prix musim ini tak terlepas akibat imbas dari pandemi virus Corona.
Sejumlah seri terpaksa mengalami pembatalan akibat wabah tersebut.
Perubahan paling kentara adalah jumlah seri balap yang berkurang dari 20 menjadi 13.
Musim ini, terdapat peristiwa langka yang terjadi di MotoGP, yakni satu sirkuit dipercaya untuk menggelar lebih dari satu race.
Ada lima sirkuit yang mendapat 'kehormatan' untuk melakukannya.
Tiga sirkuit di antaranya adalah Sirkuit Jerez, Sirkuit Aragon, Sirkuit Valencia di Spanyol.
Red Bull Ring di Austria dan Sirkuit Misano di Italia juga mendapat kesempatan yang sama.
Berikut Jadwal Resmi MotoGP 2020:
GP Spanyol, Sirkuit Jerez : 19 Juli
GP Andalusia, Sirkuit Jerez : 26 Juli
GP Republik Ceska, Sirkuit Brno : 9 Agustus
GP Austria, Red Bull Ring : 16 Agustus
GP Styria, Red Bull Ring : 23 Agustus
GP San Marino, Sirkuit Misano : 13 September