Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Valentino Rossi Disarankan Pensiun Saja, Kian Lama di MotoGP Makin Gampang Kalah

Jika Pensiun, Valentino Rossi akan meninggalkan warisan, tetapi dia sekarang menunjukkan bahwa ia mudah dikalahkan

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Valentino Rossi Disarankan Pensiun Saja, Kian Lama di MotoGP Makin Gampang Kalah
MotoGP
Valentino Rossi ketika crash di laga MotoGP Jerman 2019 

TRIBUNNEWS.COM -Pebalap sekelas Valentino Rossi dinilai tak pantas berada di tim satelit pada musim 2021 mendatang.

Penilaian itu dilontarkan mantan juara dunia MotoGP, Casey Stoner.

Posisi Valentino Rossi di Monster Energy Yamaha MotoGP tergeser oleh Fabio Quartararo pada musim 2021 mendatang.

Pebalap berjulukan The Doctor tersebut ditengarai akan "bertukar tempat" dengan Quartararo dan akan memperkuat Petronas Yamaha SRT.

Baca: Stoner: Memalukan Legenda Seperti Valentino Rossi Akhiri Karier di Tim Satelit

Valentino Rossi
Valentino Rossi (twittervalentinorossi)

Sejumlah rumor menyebutkan dia sudah menemukan kesepakatan dengan tim asal Malaysia itu.

Casey Stoner menyayangkan jika Rossi pindah ke Petronas Yamaha SRT.

Baca: Lima Sindiran Pedas Casey Stoner Buat Valentino Rossi: Gedean Ambisi Ketimbang Talenta, Pensiun Saja

"Kalau saja Rossi pensiun lebih dini, dia akan meninggalkan warisan yang berharga. Rossi akan meninggalkan warisan, tetapi dia sekarang menunjukkan bahwa ia mudah dikalahkan," tutur Stoner, dikutip BolaSport.com dari Motorsport.

Berita Rekomendasi

Stoner bahkan mengaku kecewa pembalap sekelas Rossi harus memperkuat tim satelit.

Ia menilai pembalap peraih tujuh trofi juara dunia itu masih punya kans mencatat hasil positif saat berkompetisi, namun tetap tidak cukup baik untuk bersaing naik podium.

"Mengecewakan sekali melihat pembalap seperti Rossi, yang membuat semua tim rela mengeluarkan uang untuknya, sekarang bermain di tim satelit," tutur Stoner.

"Menurut saya dia punya potensi untuk meraih hasil maksimal atau bahkan berjuang meraih podium. Hanya saya menyedihkan melihat dia bukan lagi ancaman untuk para pembalap lain," ujar dia.

Valentino Rossi finis pada urutan ketujuh pada klasemen akhir musim balap 2019.

Ia meraih 174 poin dan dua kali naik podium.

Stoner Sering Beri Rossi Sindiran Pedas

Halaman
1234
Sumber: BolaSport.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas