Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Jorge Masvidal Dapat Satu Kabar Buruk Jelang Lawan Kamaru Usman di UFC 251

Petarung kelas welter UFC, Jorge Masvidal, harus mendengar satu kabar buruk jelang lawan Kamaru Usman.

Editor: Bolasport.com
zoom-in Jorge Masvidal Dapat Satu Kabar Buruk Jelang Lawan Kamaru Usman di UFC 251
Instagram.com/gamebredfighter
Petarung UFC, Jorge Masvidal, berpose dengan Sabuk Juara BMF setelah mengalahkan Nate Diaz pada UFC 244, awal November 2019. (INSTAGRAM.com/gamebredfighter) 

TRIBUNNEWS.COM - Petarung kelas welter UFC, Jorge Masvidal, harus mendengar satu kabar buruk jelang lawan Kamaru Usman.

Jorge Masvidal secara resmi telah diperkenalkan sebagai petarung yang akan melawan Kamaru Usman pada UFC 251.

Sebelumnya, Jorge Masvidal dipilih menjadi lawan Kamaru Usman yang baru karena Gilbert Burns dinyatakan positif Covid-19.

Sehingga, Gilbert Burns harus mundur dari pertarungan melawan Kamaru Usman pada main event UFC 251.

Mundurnya Gilbert Burns membuat dua petarung lainnya, Colby Covington dan Jorge Masvidal mengajukan diri menjadi pengganti.

Pihak UFC sendiri lebih memilih Jorge Masvidal sebagai lawan Kamaru Usman yang baru.

Konfirmasi tentang Jorge Masvidal yang menjadi pengganti Gilbert Burns ini pun diungkapkan oleh Presiden UFC, Dana White.

Berita Rekomendasi

Melalui akun Twitter pribadinya, White merilis video promosi laga Kamaru Usman versus Jorge Masvidal.

BACA SELENGKAPNYA DI SINI>>>>>

Sumber: BolaStylo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas