Hasil FP2 MotoGP Ceko 2020 - Fabio Quartararo Tercepat, Rossi Terlempar dari 10 Besar
Hasil latihan bebas kedua (FP2) MotoGP Ceko 2020, Fabio Quartararo jadi yang tercepat, Valentino Rossi memble dan terlempar dari posisi 10 besar.
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Gigih
TRIBUNNEWS.COM - Berikut hasil latihan bebas kedua (FP2) MotoGP Ceko 2020 yang dapat Anda simak dalam artikel ini.
Valentino Rossi dan rider kelas premier telah melangsungkan sesi FP2 pada Jumat (7/8/2020).
Fabio Quartararo berhasil memperbaiki catatan waktunya.
Baca: MotoGP Rep Ceska 2020 - Jawaban Fabio Quartararo Tentang Sindiran Bos Repsol Honda
Baca: MotoGP Ceko 2020 - Tanpa Tekanan, Fabio Quartararo Bertekad Taklukan Sirkuit Brno
Tak tanggung-tanggung, rider andalan Yamaha Petronas SRT itu mampu memperbaiki catatan waktunya dan menjadi yang tercepat pada FP2 ini.
Sebelumnya, rider yang berjuluk El Diablo itu menutup FP1 di posisi ke-13.
Namun tak butuh waktu lama untuk memperbaiki penampilannya, El Diablo langsung tancap gas pada sesi FP2.
Walhasil, ia mampu menjadi yang tercepat dengan mengemas waktu 1 menit 56.502 detik.
Kemudian di posisi kedua diikuti oleh sesama rider andalan Yamaha Petronas SRT, Franco Morbidelli.
Rider asal italia itu mampu membubuhkan waktu 1 menit 56.509 detik.
Sedangkan di posisi ketiga, pembalap dari Red Bull KTM Tech3, Miguel Oliveira menyegel tempat tersebut.
Ia mampu mencatatkan 1 menit 56.550 detik.
Sedangkan di posisi keempat didduduki oleh Johan Zarco (1 menit 56.583 detik) dan Maverick Vinales (1 menit 56.668 detik).
Khusus bagi Vinales, menduduki posisi kelima merupakan catatan yang kedua kalinya.
Baca: Jadwal Lengkap MotoGP Ceko 2020 Mulai Jumat Hingga Minggu: Fabio Quartararo Hat-trick?
Baca: AC Milan Siap Tampung Jesse Lingard, Tumbal Merapatnya Jadon Sancho ke Manchester United
Di mana pada sesi F1 tadi, rider yang ebrjuluk Top Gun itu menduduki posisi yang serupa.