MotoGP San Marino 2020 - Rookie Pramac Ducati Jagokan Yamaha untuk Berjaya di Misano
Pembalap muda Pramac Ducati, PFrancesco Bagnaia menjagokan deretan pembalap Yamaha mampu merengkuh podium utama di MotoGP San Marino 2020.
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Gigih
TRIBUNNEWS.COM - Rookie dari tim Pramac Ducati, Francesco Bagnaia menjagokan tim Yamaha untuk meraih kemenangan di Sirkuit Misano.
MotoGP San Marino 2020 bakal berlangsung di Misano World Circuit Marco Simoncelli, Minggu (13/9/2020).
Ajang balap MotoGP San Marino 2020 untuk kelas para raja akan ditayangkan live Trans7 pada pukul 19.00 WIB.
Baca: Live Streaming TV Online, MotoGP San Marino 2020 di Sirkut Misano, Tayang Trans 7, Tonton di HP
Baca: LIVE Streaming TRANS7 MotoGP San Marino 2020, Tonton di Sini, Gratis!
Pecco -sapaan Francesco Bagnaia- memandang para pembalap Yamaha jauh lebih diunggulkan pada seri keenam MotoGP 2020.
Bukannya tanpa alasan Pecco menyebut hal tersebut.
Sebagaimana yang diketahui jika Misano merupakan lintasan yang medannya cocok dengan spesifikasi YZF-M1 dari Yamaha.
Bahkan Valentino Rossi dari tim Yamaha merupakn pembalap paling banyak meraih kemenangan di sana.
Pembalap asal Tavullia, Italia tersebut telah membukukan tiga kemenangan.
Torehan tersebut baru disamai oleh mantan tandem Rossi, Jorge Lorenzo yang musim ini menjadi test rider Monster Energy Yamaha.
Selain itu, berkaca pada penampilan yang ditunjukkan oleh deretan rider Yamaha pada sesi latihan bebas dan kualifikasi.
Cukup membuktikan bahwa Yamaha menjadi favorit jawara di Misano kali ini.
Para pembalap Yamaha mampu mendominasi di hasil kualifikasi MotoGP San Marino, Sabtu (12/9/2020).
Maverick Vinales dari Monster Energy berhasil menjadi yang tercepat dan berhak menduduki pole position.
Di posisi kedua dan ketiga masing-masing ditempati oleh pembalap Yamaha Petronas SRT, Franco Morbidelli dan Fabio Quartararo.