Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Penyebab Lamanya Penyembuhan Cedera Parah Marc Marquez

Marc Marquez sudah menjalani operasi tulang humerus sebanyak dua kali sejak kecelakaan yang dialaminya pada balapan MotoGP Spanyol.

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Penyebab Lamanya Penyembuhan Cedera Parah Marc Marquez
Tangkap Layar/Twitter @MotoGP Official
Marc Marquez seusai mengalami crash highside di tikungan 4 lap ke-22 Sirkuit Jerez, Spanyol, pada seri pembuka MotoGP 2020. Marc Marquez dilaporkan mengalami patah tulang lengan kanan karena insiden itu. 

TRIBUNNEWS.COM - Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, memastikan bahwa dirinya tidak akan melanjutkan balapan MotoGP 2020.

Cedera yang Marc Marquez alami rupanya cukup parah.

Dia bahkan terancam harus melewatkan beberapa seri MotoGP 2021 karena menjalani beberapa prosedur penyembuhan cedera patah tulang.

Baca juga: Cedera Marc Marquez Ternyata Parah, Terancam Lewatkan Sejumlah Seri di MotoGP 2021

Tubuh Marc Marquez terpelanting ke udara saat motornya mengalami kecelakaan high side di tikungan ke-4 Sirkuit Jerez, Spanyol pada lap ke-22, Minggu (19/7/2020).
Tubuh Marc Marquez terpelanting ke udara saat motornya mengalami kecelakaan high side di tikungan ke-4 Sirkuit Jerez, Spanyol pada lap ke-22, Minggu (19/7/2020). (Twitter MotoGP Official)

Marc Marquez memutuskan untuk absen dari gelara MotoGP 2020 hingga seri terakhir.

Kepastian itu disampaikan Marc Marquez melalui media sosial pribadinya pada Selasa (10/11/2020).

Marc Marquez memutuskan absen hingga akhir musim setelah mendapat masukan dari para dokter yang menangani cederanya.

Baca juga: Live Streaming MotoGP Valencia 2020 Trans7: Valentino Rossi Kembali Positif Covid-19

Kondisi terbaru Marc Marquez pasca mengalami insiden kecelakaan
Kondisi terbaru Marc Marquez pasca mengalami insiden kecelakaan (instagram/marcmarquez93)

Seperti diketahui, Marc Marquez sebelumnya menepi dari tim Repsol Honda akibat mengalami kecelakaan pada seri perdana MotoGP 2020 di Sirkuit Jerez, Spanyol.

BERITA TERKAIT

Insiden tersebut membuat Marc Marquez menderita cedera patah tulang lengan kanan.

Marc Marquez pun harus menjalani dua kali operasi akibat kecelakaan tersebut.

Baca juga: Tanpa Marc Marquez, Honda Jadi Gampang Diasapi dan Susah Menyalip Lawan

Operasi pertama dilakukan Marc Marquez pada 21 Juli 2020 di Barcelona.

Sedangkan operasi kedua dijalani Marc Marquez untuk mengganti plat yang menstabilkan struktur tulang humerus kanannya.

Namun hingga saat ini, juara bertahan MotoGP itu belum juga pulih dari cederanya.

Baca juga: Tanpa Marc Marquez, Motor Honda RC213V Cuma Ampas yang Sulit Melesat?

Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez menjalani terapi fisik pemulihan lengan kanan atasnya yang retak akibat kecelakaan di seri perdana MotoGP Spanyol, di sirkuit Jerez, Juli 2020 silam.
Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez menjalani terapi fisik pemulihan lengan kanan atasnya yang retak akibat kecelakaan di seri perdana MotoGP Spanyol, di sirkuit Jerez, Juli 2020 silam. (twitter/@marcmarquez93)

Hal ini tentu membuat fans MotoGP menjadi bertanya-tanya seberapa parah cedera yang diderita Marc Marquez.

Terkait hal itu, ahli medis Prof. Giuseppe Porcellini membeberkan kondisi sebenarnya sosok berjuluk The Baby Alien itu.

Halaman
123
Sumber: BolaSport.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas