Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Mike Tyson Bertinju Lagi, Ricky Hatton Khawatir Si Leher Beton Alami Nasib Tragis

Mike Tyson dikhawatirkan bakal mendapat sesuatu yang buruk akibat keputusannya kembali bertinju melawan Roy Jones Jr menurut pandangan Ricky Hatton

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Mike Tyson Bertinju Lagi, Ricky Hatton Khawatir Si Leher Beton Alami Nasib Tragis
instagram @miketyson Verified
Mike Tyson dikhawatirkan mendapat kemungkinan terburuk kala memutuskan bertinju kembali - Kondisi fisik yang mumpuni dari Mike Tyson jelang laga lawan Roy Jones Jr 

TRIBUNNEWS.COM - Petinju kenamaan Mike Tyson direncanakan bakal kembali bertinju di ajang eksibisi melawan Roy Jones Jr, Minggu (29/11/2020).

Kembalinya Mike Tyson ke atas ring tinju dikhawatirkan menimbulkan efek buruk bagi Si Leher Beton, julukan Mike Tyson.

Faktor usia Mike Tyson yang telah menginjak angka 54 tahun menjadi pertimbangan kemungkinan efek buruk dapat timbul.

Baca juga: Mike Tyson vs Roy Jones Jr, Kekhawatiran Ricky Hatton dengan Combacknya si Leher Beton

Baca juga: Jelang Laga Tinju Mike Tyson vs Roy Jones Jr, Presiden UFC Kaget dengan Adanya Aturan Baru, Tanpa KO

Poster pertarungan Roy Jones Jr (kiri) dan Mike Tyson (kanan).
Poster pertarungan Roy Jones Jr (kiri) dan Mike Tyson (kanan). (TWITTER.COM/MIKETYSON)

Hal itu diungkapkan mantan juara dunia tinju di dua kelas berbeda, Ricky Hatton.

Eks petinju asal Inggris itu mengkhawatirkan comeback Tyson berakhir menjadi sebuah tragedi.

"Sekarang tubuhnya benar, dan pikirannya juga, mengapa dia harus comeback? Saya tidak memahaminya," kata Ricky Hatton, seperti dilansir dari The Sun, Selasa (24/11/2020).

"Ini akan menjadi sebuah tragedi untuknya setelah dia berhasil melewati semua masa-masa sulit dan kembali lagi jalan yang akan membuat dirinya mengalami cedera serius," imbuhnya.

Berita Rekomendasi

Lebih jauh lagi, pria berusia 42 tahun tersebut menilai bahwa Tyson sekarang sudah berada di posisi yang lebih baik meski mengakhiri karier profesionalnya dengan hasil pahit.

Pada akhirnya, Hatton merasa mantan juara tinju kelas berat tak terbantahkan itu berada dalam kondisi mental dan fisik terbaiknya untuk menjalani duel tersebut.

"Kami semua memutuskan untuk comeback karena kami harus membuat peningkatan, itulah mengapa saya kembali karena merasa harus menebus diri sendiri," tutur Hatton.

"Tapi Mike Tyson secara mental telah berada di jalur yang benar tidak hanya fisiknya saja, dia terlihat lebih baik, dan merasa lebih baik," ucapnya menambahkan.

Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi PUdjiastuti berbincang secara virtual dengan legenda Tinju dunia Mike Tyson dalam acara Mola Living Live di Jakarta, Jumat (2/10/2020). Dalam acara yang mengambil tema Life Lessons From The Champ tersebut Susi mengupas kehidupan mantan juara dunia Mike Tyson saat dia menjadi atlet sampai dia pensiun. TRIBUNNEWS/HO/DOK MOLA TV
Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi PUdjiastuti berbincang secara virtual dengan legenda Tinju dunia Mike Tyson dalam acara Mola Living Live di Jakarta, Jumat (2/10/2020). Dalam acara yang mengambil tema Life Lessons From The Champ tersebut Susi mengupas kehidupan mantan juara dunia Mike Tyson saat dia menjadi atlet sampai dia pensiun. TRIBUNNEWS/HO/DOK MOLA TV (TRIBUN/HO/DOK MOLA TV)

Mike Tyson akan menjalani comebacknya dari masa pensiun dalam sebuah duel ekshibisi melawan mantan juara tinju kelas berat ringan, Roy Jones Jr.

Laga ini akan menjadi laga pertama Mike Tyson setelah dia memutuskan pensiun dari kancah profesional menyusul kekalahannya dari Kevin McBride tahun 2005 lalu.

Terlepas dari hal itu, duel Mike Tyson vs Roy Jones Jr akan menerapkan banyak aturan yang berbeda dari pertarungan tinju pada umumnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas