Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Di Balik Peforma Hancur-hancuran, Valentino Rossi Sebenarnya Mengalami Peningkatan

Valentino Rossi sempat tak bisa membukukan poin dalam enam balapan beruntun karena gagal finis dan absen dari dua balapan karena virus corona.

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Di Balik Peforma Hancur-hancuran, Valentino Rossi Sebenarnya Mengalami Peningkatan
JEAN-FRANCOIS MONIER / AFP
Pembalap Italia Monster Energy, Valentino Rossi, mengalami kecelakaan di tikungan pertama saat balapan MotoGP Prancis di Le Mans barat laut Prancis, pada 11 Oktober 2020. JEAN-FRANCOIS MONIER / AFP 

 

TRIBUNNEWS.COM - Pencapaian Valentino Rossi pada MotoGP 2020 terlihat buruk jika mengacu dengan posisi di klasemen.

Namun, mekaniknya tidak sepenuhnya setuju.

Valentino Rossi harus rela menutup 15 musim kiprahnya bersama tim pabrikan Yamaha di MotoGP dengan pencapaian minor.

Baca juga: Kebiasaan Aneh Valentino Rossi, Mekanik Panggil The Doctor dengan Sebutan Ini

Pebalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi mengakhiri balapan di Sirkuit Le Mans lebih dini setelah mengalami crash di tikungan 3 selepas start.
Pebalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi mengakhiri balapan di Sirkuit Le Mans lebih dini setelah mengalami crash di tikungan 3 selepas start. (Tangkap Layar/Twitter @MotoGP)

Valentino Rossi mengakhiri musim kejuaraan 2020 dengan terdampar di peringkat ke-15 klasemen akhir dengan koleksi 66 poin.

Itu merupakan pencapaian terendah Rossi pada ajang grand prix. Catatan terburuk Rossi sebelumnya adalah peringkat ke-9 pada musim debutnya di kelas 125cc!

Baca Juga: Reaksi Jorge Lorenzo Disebut Mantan Juara Dunia MotoGP oleh Penggemar

Berita Rekomendasi

Performa Rossi sebenarnya tidak buruk-buruk amat, hanya seringkali gagal membuahkan hasil yang diharapkan.

Valentino Rossi membukukan 58 poin pada enam seri balap pertama MotoGP 2020 termasuk dengan catatan podium pada balapan kedua di Sirkuit Jerez.

Namun begitu, pencapaian Rossi selanjutnya hancur lebur. The Doctor dengan hanya membukukan 8 poin dalam delapan seri berikutnya.

Valentino Rossi sempat tak bisa membukukan poin dalam enam balapan beruntun karena gagal finis dan absen dari dua balapan karena virus corona.

Baca Juga: Mandalika Racing Team Resmi Gabung SAG, Pembalap Indonesia Bisa Tampil di Moto2 2021

Mekanik Valentino Rossi, Alex Briggs, tidak menampik bahwa pemenang sembilan gelar juara dunia itu mengalami musim yang buruk pada MotoGP 2020.

Namun begitu, apabila berbicara soal performa, Briggs melihat bahwa Rossi justru menunjukkan peningkatan ketimbang musim sebelumnya.

Halaman
12
Sumber: BolaSport.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas