Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

PB FWI Sukses Gelar Wing Chun E-Championship

Dalam beberapa tahun terakhir, cabang olah raga Wing Chun terus mengalami perkembangan pesat.

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in PB FWI Sukses Gelar Wing Chun E-Championship
dok. PB FWI
Pengurus Besar Federasi Wing Chun Indonesia (PB FWI) 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Dalam beberapa tahun terakhir, cabang olah raga Wing Chun terus mengalami perkembangan pesat.

Semakin banyaknya peminat dan pecinta Wing Chun berbarengan dengan semakin banyak berdirinya perkumpulan olah raga Wing Chun di tanah air.

Untuk mengasah kemampuan atlet Wing Chun yang ada di Indonesia, Pengurus Besar Federasi Wing Chun Indonesia (PB FWI) sadar betul perlu diadakannya kejuaraan berskala nasional.

Salah satu agenda yang telah diadakan PB FWI yakni menggelar Wing Chun E-Championship yang telah diadakan 26-27 Desember 2020 di kota Bandung, Jawa Barat.

Wing Chun E-Championship ini diikuti oleh delapan tim yakni Perkumpulan Tionghua Kalbar (PTK), Perguruan Tradisional Ip Man Wing Chun Indonesia (TIMWC), Wing Chun Shop, Wing Chun Therapy, Tech Ultimate, PYGMY, Hotel Cemerlang, Wing Chun Scoring System.

Sekretaris Jenderal Federasi Wing Chun Indonesia, Maulana Zaenal memuji keberhasilan perhelatan kejuaraan yang mendapat animo tinggi dari peserta itu.

"Wing Chun E-Championship 2020 merupakan salah satu cara untuk menjadi wadah bagi atlet untuk menunjukan kemampuan. Ajang ini berlangsung suskes dan diharapkan bisa semakin mempopulerkan olah raga Wing Chun di tanah air," kata Maulana Zaenal.

Berita Rekomendasi

"Apresiasi setinggi-tingginya kami berikan kepada seluruh atlet-atlet pilihan dan terbaik dari berbagai provinsi di seluruh Indonesia yang gagah berani, percaya diri untuk tampil di Kejuaraan Wing Chun E-Championship 2020," tambah Maulana.

Prestasi bagus diraih oleh kontingen provinsi Kalimantan Barat yang keluar sebagai juara umum Dalam Wing Chun E-Championship dengan merebut 6 medali emas dan 4 perak.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas