Jadwal dan Daftar Wakil Indonesia di German Open, Minions Siap Comback, Daddies Lanjut Perjuangan
Berikut jadwal dan daftar wakil Indonesia yang akan berjuang di German Open 2021 pada 9-14 Maret mendatang. Minions siap comeback.
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
TRIBUNNEWS.COM - Jadwal dan daftar wakil Indonesia yang dipastikan ikut serta dalam gelaran badminton German Open Super 300 tersedia dalam berita ini.
Gelaran German Open Sper 300 dijadwalkan berlangsung pada 9-14 Maret 2021 mendatang di Mulheim, Jerman.
Kepastian itu didapat setelah PBSI merilis daftar pebulu tangkis yang akan menjadi wakil Indonesia di ajang German Open Super 300.
Turnamen badminton German Open dijadwalkan bakal menjadi gelaran bulu tangkis seri Eropa pertama yang akan diikuti oleh para wakil Indonesia di tahun 2021 ini.
Baca juga: Luke Shaw Cuma Main 45 Menit Lawan Southampton, Begini Penjelasan Solskjaer
Baca juga: Eden Hazard Cedera Lagi, Real Madrid Pusing Pikirkan Nasib Lini Depan
German Open boleh jadi terasa spesial bagi para pecinta bulu tangkis Indonesia lantaran ajang ini sekaligus menjadi turnamen pertama yang akan diikuti ganda putra nomor satu dunia, Marcus Gideon/Kevin Sanjaya.
The Minions, julukan Marcus/Kevin, dijadwalkan melakukan comeback setelah hampir 12 bulan tak merasakan adu raket dengan lawan-lawan kelas dunia lainnya.
Marcus/Kevin dan wakil Indonesia lainnya boleh jadi tak akan menyianyiakan kesempatan berlaga di German Open ini.
Mengutip dari laman BWF, German Open masuk dalam daftar turnamen yang perolehan poin para pebulu tangkis dihitung untuk syarat menuju Olimpiade Tokyo atau Race to Tokyo.
The Minions sejauh ini boleh bernafas agak lega lantaran posisi mereka di peringkat teratas race to Tokyo masih relatif aman.
Pun dengan pasangan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan yang juga dijadwalkan turun dalam turnamen tersebut.
The Daddies, julukan Ahsan/Hendra, sementara ini menempati peringkat ke dua dalam race to Tokyo.
Ancaman terdekat bagi kedua pasang ganda putra Indonesia ini datang dari pasangan Tiongkok, Li Jun Hui/Liu Yu Chen.
PBSI boleh dikatakan menurunkan komposisi terbaik pebulu tangkis Indonesia yang akan ambil bagian di German Open.
Nama-nama populer nan tangguh seperti Anthony Ginting, Greysia/Apriyani, dan Leo/Daniel juga turut serta berjuang meraih poin di German Open Super 300.
Baca juga: Hasil Liga Inggris: Liverpool Takluk dari Brighton di Kandang, Keangkeran Anfield Memudar
Baca juga: Hasil Liga Inggris, Brighton Tumbangkan Liverpool, Jurgen Klopp: Tak Ada yang Bisa Dibanggakan
Pebulu tangkis beken dari negara lain pun kemungkinan juga ikut dalam turnamen ini.
Meskipun hanya berlabel Super 300, tetapi dengan masuknya gelaran German Open kedalam perhitungan poin race to Tokyo membuat gelaran seri Eropa ini sulit untuk ditinggalkan.
Berikut Daftar Lengkap Pebulu Tangkis Wakil Indonesia di German Open Super 300 Dikutip dari Akun Twitter Badminton Indonesia
Tunggal Putra:
Jonatan Christie
Anthony Sinisuka Ginting
Shesar Hiren Rhustavito
Chico Aura Dwi Wardoyo
Tommy Sugiarto
Panji Ahmad Maulana
Tunggal Putri:
Gregoria Mariska Tunjung
Ruselli Hartawan
Putri Kusuma Wardani
Baca juga: Hasil Granada vs Barcelona, Segel Tiket Semifinal, Koeman Beberkan Kunci Kemenangan Blaugrana
Baca juga: Hasil Copa Del Rey: Hujan Gol & Comeback Iringi Barcelona Melangkah ke Semifinal
Ganda Putra:
Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan
Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin
Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan
Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri
Gabriel Christopher Wintan Wijaya/Galuh Dwi Putra
Ganda Putri:
Greysia Polii/Apriyani Rahayu
Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto
Putri Syaikah/Nita Violina Marwah
Baca juga: Ngebet Lawan Khabib Nurmagomedov, Conor McGregor Disemprot Orang Terdekat The Eagle
Baca juga: HASIL Liga Inggris: Menang 9 Gol atas Southampton, MU Perbaiki Rapor Jeblok di Laga Kandang
Ganda Campuran:
Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti
Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja
Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso
Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari
(Tribunnews.com/Guruh)