Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

HASIL All England 2021: Alot, Ahsan/Hendra Butuh Rubber Game Singkirkan Utusan Tuan Rumah

Hasil All England 2021, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan lolos dari babak 32 besar setelah menang dari Lane/Vendy lewat rubber game.

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in HASIL All England 2021: Alot, Ahsan/Hendra Butuh Rubber Game Singkirkan Utusan Tuan Rumah
TRIBUNNEWS/HERUDIN
Hasil All England 2021, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan lolos dari babak 32 besar setelah menang dari Lane/Vendy lewat rubber game - Ganda putra Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan saat melawan rekan senegara Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto pada pertandingan semifinal Indonesia Masters 2020, di Istora Senayan, Sabtu (18/1/2020). Ahsan/Hendra dipaksa bermain tiga set dan berhasil melaju ke final dengan skor 21-12 18-21 21-17. TRIBUNNEWS/HERUDIN 

TRIBUNNEWS.COM - Hasil All England 2021 babak 32 besar, pasangan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan menghempaskan wakil Inggris Ben Lane/Sean Vendy.

Bermain di Lapangan 1, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan menggulung Lane/Vendy dengan rubber game, Kamis (18/3/2021) WIB.

Ganda putra Indonesia yang dijuluki The Daddies itu menuntaskan laga dengan skor akhir 18-21, 21-19 dan 19-21.

Berikut adalah link live streaming YouTube Malaysia Master 2020, ada Ahsan/Hendra dan Fajar/Rian.
Berikut adalah link live streaming YouTube Malaysia Master 2020, ada Ahsan/Hendra dan Fajar/Rian. (PBSI/Nafielah)

Baca juga: Hasil All England 2021: Comeback Manis Minions, Jungkalkan Wakil Inggris Lewat Tiga Set

Pertandingan kedua pasang pebulu tangkis di babak 32 besar All England ini berlangsung seru dan sengit.

Kejar-mengejar angka konsisten tersaji dari awal laga hingga paripurna.

Alhasil, laga ini pun tuntas dengan durasi hampir satu jam, atau tepatnya 56 menit.

Kemenangan The Daddies ini sempat diwarnai beberapa kali protes dari Mohammad Ahsan kepada wasit pengawas serve atau service judge.

Berita Rekomendasi

Ahsan dianggap beberapa kali melakukan serve yang terlalu tinggi, dimana hal itu memicu reaksi dari sang pemain.

Baca juga: Hasil All England 2021: Jonatan Christie Melangkah ke 16 Besar setelah Atasi Wakil Thailand

Beruntung hal tersebut tak berimbas negatif kepada ganda putra Indonesia ini.

Dengan hasil ini, The Daddies berhak melaju ke babak 16 besar All England 2021.

Mereka sudah ditunggu pasangan Denmark yang akan menjadi lawan selanjutnya.

Ganda putra Denmark Jeppe Bay/Lasse Molhede bakal menghadirkan perlawanan yang tak kalah sengit dari Lane/Vendy.

Jalannya laga

Ganda putra Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan mengusung ciri khas permainan mereka sedari set awal ini.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas