Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Hariyanto Arbi Setuju All England 2021 Disetop, Pemain Indonesia Sudah Ada Kontak dengan Wakil Lain

Jika aturan tak diskriminatif, semua yang berkontak dengan pemain Indonesia di lapangan harus juga diisolasi. Stop All England 2021!

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Hariyanto Arbi Setuju All England 2021 Disetop, Pemain Indonesia Sudah Ada Kontak dengan Wakil Lain
Dok. YouTube AllEnglandBadminton
Logo All England 2016. 

Hendra Setiawan dkk. tak mendapatkan bus, mereka pun harus rela berjalan kaki Venue ke Hotel, kemudian setibanya di Hotel mereka juga tak boleh menggunakan lift.

“Setelah mendengar itu saya menilai BWF tidak profesional, BWF tidak transparan, dan BWF diskriminatif. Saya berani mengatakan ini karena cukup bukti. Kami sangat kecewa. BWF tidak boleh buang badan berlindung aturan di inggris,” jelasnya.

Baca juga: Nelangsa Pebulutangkis Indonesia di All England 2021: Diusir, Pulang Jalan Kaki, Siap-siap Tagihan

Hal lain yang membuat Menpora berkata seperti itu lantaran ada peserta dari tiga negara begitu tes swa positif kemudian tes kembali dan beberapa jam kemudian sudah negatif hasilnya. Sementara Indonesia tidak ada yang positif dibiarkan menjalankan karantina,.

“Ini unsur kesengajaan. Saya mendorong NOC dengan segala jaringannya dan PBSI untuk dapat mereformasi BWF, mengganti Presiden atau apalah. Kami sangat dirugikan,”

Baca juga: BWF Minta Maaf, Mengaku Ikut Stres atas Keputusan yang Paksa Indonesia Mundur dari All England 2021

“Dalam grand desain bulu tangkis ada di nomor 1 dari 14 cabor unggulan. Sebagai warga negara kami terlukai. Upaya Bu Menlu (Retno) luar biasa, di monitor langsung Bapak Presiden juga,” pungkasnya.

Seperti diketahui, BWF sebelumnya memberikan pernyataan bahwa tim Indonesia tak bisa melanjutkan turnamen All England karena telah mendapatkan pesan dari National Health Service (NHS) Pemerintah Inggris untuk melakukan isolasi selama 10 hari.

Hal itu dikarenakan saat penerbangan ke Inggris pada Sabtu (13/3/2021), ada orang yang dinyatakan positif covid-19 dalam pesawat yang sama dengan tim Indonesia.

Baca juga: Misterius, Sosok Penumpang yang Bikin Seluruh Wakil Indonesia Dipaksa Mundur dari All England 2021

BERITA TERKAIT

“Federasi Bulutangkis Dunia (BWF) dan Bulutangkis Inggris dapat mengonfirmasi bahwa sejumlah pemain dan anggota tim dari tim Indonesia telah dihubungi oleh layanan Tes dan Penelusuran National Health Service (NHS) Pemerintah Inggris dan diharuskan untuk mengisolasi diri dengan segera,” terang BWF, Kamis (18/3/2021) waktu Indonesia.

“Sesuai dengan persyaratan Pemerintah Inggris, seluruh tim akan mengisolasi diri selama 10 hari sejak tanggal penerbangan masuk setelah seseorang yang melakukan perjalanan dalam pesawat dinyatakan positif Covid-19,” lanjutnya.

Dengan begitu, BWF menyatakan seluruh pemain Indonesia tak bisa mengikuti All England, begitu juga dengan wakil Indonesia yang sudah menjalani pertandingan dan meraih kemenangan pada babak pertama tak bisa melanjutkan.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas