Patah Kaki di Tulang Kering, Masa Conor McGregor Selesai, Khabib: Pantas Hadapi Petarung Papan Bawah
Masa kelam McGregor sebagai petarung dimulai ketika kalah bertinju melawan Floyd Mayweather pada 2017
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
"Beberapa tahun terakhir ini, dia sudah tidak haus kemenangan lagi," ucap Nurmagomedov, dilansir BolaSport.com dari Sportskeeda.
"Dan sekarang apa yang terjadi pada kakinya, dia tidak akan pernah [bangkit lagi]."
"Orang-orang tidak akan pernah mengalami masa keemasan dua kali. Masa keemasan datang sekali. Setelah mengalami masa keemasan, Anda akan memudar."
"Ini bukan pendapat saya. Sejarahlah yang telah menunjukkannya. Ketika Anda mengalami cedera seperti itu, Anda tidak akan pernah menjadi petarung yang sama lagi," imbuhnya.
Baca juga: Dua Kaki Kanan-Kiri Conor McGregor Dibuat Rusak Dustin Poirier, Tulang Retak Sebelum Menjejak
Nurmagomedov lantas memberi nasihat kepada McGregor untuk mengembalikan karier MMA-nya.
Sosok berjuluk The Eagle itu menyarankan McGregor untuk menghadapi petarung berstatus non-elite seperti halnya ketika menghadapi Cerrone.
"Jika Anda bertarung dengan Cowboy Cerrone, Anda akan terlihat bagus. Anda akan menjadi seperti singa," ucapnya lagi.
"Akan tetapi jika Anda ingin menghadapi petarung papan atas, yang merupakan petarung terbaik di dunia, seperti Dustin Poirier, laga ini akan menunjukkan level Anda sesungguhnya."
"Jika Anda ingin menjadi juara dan menghadapi petarung-petarung seperti Beneil Dariush, Islam Makhachev, Charles Oliveira, Dustin Poirier, Justin Gaethje. Mereka adalah singanya."