Jadwal Tayang Bulutangkis Olimpiade Tokyo 2021: Ujian Nyata Marcus/Kevin & Ahsan/Hendra, Nonton TVRI
Berikut ini informasi jadwal tayang bulutangkis hari ketiga Olimpiade Tokyo 2021, dimana empat wakil Indonesia akan kembali berjuang, Senin (26/7/21).
Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini informasi jadwal tayang bulutangkis hari ketiga Olimpiade Tokyo 2021, dimana empat wakil Indonesia akan kembali berjuang, Senin (26/7/2021) besok.
Dua dari empat wakil Indonesia yang akan bertanding besok merupakan ganda putra andalan Indonesia untuk mendulang medali emas cabor bulutangkis.
Dua wakil ganda putra Indonesia tersebut yakni Marcus Gideon/Kevin Sanjaya dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.
Setelah berhasil melewati hadangan dari lawan-lawannya pada laga perdana, keduanya akan menghadapi ujian tantangan yang lebih nyata pada hari kedua.
Sebagaimana misal pasangan Marcus/Kevin yang akan saling sikut dengan dengan Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India).
Baca juga: Olimpiade 2021 - Curhatan Lane/Vendy, Merasa Kena PHP dari Kevin Sanjaya/Marcus Gideon
Baca juga: Reaksi Marcus Gideon/Kevin Sanjaya Usai Raih Kemenangan Pertama di Olimpiade Tokyo 2021
Laga melawan ganda putra kejutan yang berasal dari India itu dipastikan akan menguji nyali pasangan Marcus/Kevin.
Apalagi pasangan Rankireddy/Shetty berhasil memenangkan laga perdana melawan andalan Taiwan, Lee Yang/Wang Chi-Lin.
Lewat pertarungan sengit rubber game, kemenangan melawan wakil Taiwan itu akan semakin menambah kepercayaan diri Rankireddy/Shetty melawan Minions.
Alhasil pasangan Marcus/Kevin harus mewaspadai penuh potensi kejutan yang bisa diberikan oleh andalan ganda putra India tersebut.
Baca juga: Olimpiade 2021 - Punya Rekor Jelek Lawan Ahsan/Hendra, Aaron Chia/Soh Wooi Yik Pilih Santai
Laga tak mudah juga akan mengiringi perjuangan pasangan Ahsan/Hendra saat melakoni laga keduanya di Olimpiade.
Pasangan berjuluk The Daddies itu akan ditantang oleh perwakilan asal Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik.
Duet Ahsan/Hendra diharapkan mampu tampil tenang agar bisa meladeni kecepatan ganda putra andalan Negeri Jiran tersebut.
Ditambah pasangan asal Malaysia itu juga sama-sama mengincar kemenangan kedua setelah mengalahkan lawannya pada laga perdana.
Alhasil kemenangan akan sama-sama menjadi target kedua pebulutangkis kedua negara asal Asia Tenggara tersebut.
Baca juga: Medali Jadi Target The Daddies di Olimpiade Tokyo 2020, Ahsan: Nikmati Prosesnya