Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Sekum PASI DKI Jakarta: Kami Punya Daftar Zat Apa Saja yang Mengandung Doping

Doping merupakan zat-zat tertentu yang dapat meningkatkan kekuatan fisik seseorang hingga melebihi batasnya. 

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Sekum PASI DKI Jakarta: Kami Punya Daftar Zat Apa Saja yang Mengandung Doping
wartakota
Atlet PASI DKI Jakarta tengah bersiap untuk PON Papua 

Laporan Reporter WARTAKOTALIVE.COM, Rafsanzani Simanjorang

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Penggunaan doping merupakan hal tabu di dunia olahraga. 

Doping merupakan zat-zat tertentu yang dapat meningkatkan kekuatan fisik seseorang hingga melebihi batasnya. 

Ada pula doping untuk ketenangan. Sementara itu, zat-zat doping saat ini pun semakin berkembang, hingga beberapa obat penghilang sakit kepala mengandung zat doping.

Hal inilah yang diupayakan oleh persatuan atletik Jakarta, PASI DKI Jakarta agar para atletnya jauh dari penggunaan doping.

"Kami selalu mengkampanyekan fair play. Atlet harus siap menang dan siap kalah. Kemenangan harus dicapai lewat kaidah-kaidah olahraga," ungkap Andri Paranoan selaku sekretaris umum PASI DKI Jakarta, Jumat (30/7/2021).

Lanjutnya, selain mengajarkan sikap fair play. Pihaknya telah mengirimkan list daftar zat apa saja yang masuk ke dalam doping.

Berita Rekomendasi

Hal ini agar atlet bisa memahami dan tidak asal dalam membeli obat saat sakit

"Kami punya daftar zat apa saja yang mengandung doping. Kami juga koordinasi dengan KONI DKI Jakarta. Makanya, kami selalu wanti-wanti atlet agar jikalau mereka sakit, mereka harus konsultasi terlebih dulu dengan dokter KONI DKI Jakarta, yang merupakan dokter olahraga," tambahnya.

Andri meyakini, dengan apa yang telah dilakukan oleh pihaknya, atletik DKI Jakarta akan jauh dari penggunaan doping dan siap berlaga di PON Papua XX, Oktober mendatang.

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas