Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Kilas Menarik Piala Sudirman 2021 - Perang Skuat Bintang, Para Jawara Medali Tokyo Siap Beraksi

Ajang beregu Piala Sudirman 2021 akan diwarnai skuat bintang jebolan peraih Medali Tokyo 2020.

Penulis: Laura Hilmi
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Kilas Menarik Piala Sudirman 2021 - Perang Skuat Bintang, Para Jawara Medali Tokyo Siap Beraksi
BADMINTON INDONESIA
Ekspresi Greysia Polii dan Apriyani Rahayu setelah berhasil memenangkan laga kontra wakil Denmark pada laga penyisihan Grup B Piala Sudirman 2019, Rabu (22/5/2019) 

China

Negeri tirai bambu juga akan menurunkan skuat bintangnya.

Ada dua peraih medali emas Olimpiade nomor tunggal putri Chen Yu Fei dan pemenang ganda campuran Wang Yi Lyu dan Huang Dong Ping .

Menariknya, dengan absennya peraih medali perak Olimpiade Chen Long dalam susunan pemain, tanggung jawab akan berada di pundak Shi Yu Qi .

Dia akan didukung oleh Lu Guang Zu dan juara Youth Olympic Games Li Shi Feng.

Sementara cadangan Chen Yu Fei adalah He Bing Jiao dan Wang Zhi Yi yang berusia 21 tahun.

Ganda putra andalan Li Jun Hui dan Liu Yu Chen belum disebutkan namanya.

Berita Rekomendasi

Tetapi China memiliki banyak pemain berbakat untuk dipilih

Termasuk Liu Cheng, Feng Yan Zhe, He Ji Ting, dan Tan Qiang.

Jepang

Pemain ganda putra terbaik Jepang seperti Takeshi Kamura, Keigo Sonoda dan Hiroyuki Endo dipastikan absen karena pensiun.

Meski demikian, Jepang akan mengandalkan runner-up Kejuaraan Dunia Takuro Hoki/Yugo Kobayashi dan Akira Koga/Taichi Saito.

Selain nama-nama yang sudah dikenal di ganda putra, Jepang akan memiliki susunan pemain kuat yang meliputi Kento Momota , Nozomi Okuhara, Akane Yamaguchi, Mayu Matsumoto, Wakana Nagahara, Yuta Watanabe, dan Arisa Higashino.

Denmark

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas