Sorotan Piala Thomas 2021: Sempat Permalukan Indonesia, Malaysia Waspadai Balas Dendam Merah Putih
Rashid Sidek mengingatkan agar Malaysia mewaspadai betul ancaman misi balas dendam yang berpotensi dimiliki Indonesia di Piala Thomas 2021.
Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
"Dan percayalah situasi akan berbeda, saya pikir Indonesia akan lebih banyak pulihnya,".
"Karena mereka akan balas dendam, jadi pemain kami tidak perlu terlalu menekan diri sendiri,".
"Jadi bersiaplah untuk pertandingan lebih lama dan lebih suluit nanti," tukasnya.
Lebih lanjut, Rashid juga tak terlalu mengkhawatirkan perbedaan peringkat yang tergolong jauh antara kedua belah pihak.
"Sebagian besar pemain Indonesia memang berpengalaman, anda tahu apa yang penting di turnamen beregu," jelasnya.
"Sedangkan untuk kami justru banyak masih pemula,".
"Tetapi para pemain kami adlaah pejuang, kita menunjukkannya di Piala Sudirman, semangat tim kini sudah cukup membalikkan berbagai keraguan," tutup Rashid Sidek.
Malaysia dan Indonesia sebenarnya tidak akan saling berhadapan di babak penyisihan grup.
Malaysia sendiri tergabung dengan grup yang lumayan menantang di Grup D.
Tim Negeri Jiran bergabung dengan Jepang dan Kanada di grup tersebut.
Mundurnya Inggris membuka peluang bagi Malaysia untuk melangkah mulus ke babak berikutnya.
Sementara, Indonesia akan menghadapi lawan seperti Taiwan, Aljazair, dan Thailand di Grup A.
Seandainya Malaysia dan Indonesia sama-sama bisa lolos dan bertemu lagi dalam babak sistem gugur, maka jaminan laga seru akan menghiasi kedua negara.
Hal ini mengingat ada potensi misi balas dendam yang akan diusung Indonesia setelah dipermalukan Malaysia di babak perempat final Piala Sudirman 2021.
Hasil Drawing Piala Thomas 2020:
Grup A: Indonesia, Taiwan, Aljazair, Thailand.
Grup B: Denmark, Korea Selatan, Prancis, Jerman.
Grup C: Cina, India, Belanda, Tahiti.
Grup D: Jepang, Malaysia, Kanada, Inggris.
(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)