Liga Inggris: Kode Penting Werner untuk Tuchel agar Performanya Meledak Bersama Chelsea
Para penggemar Chelsea tentu dibuat heran dengan performa Werner yang tajam bersama timnas, namun terasa biasa-biasa saja ketika di Chelsea.
Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
TRIBUNNEWS.COM - Perbedaan performa yang cukup mencolok kerapkali diperlihatkan oleh seorang pemain sepak bola profesional ketika membela klub dibandingkan timnas ataupun sebaliknya.
Nama-nama pemain seperti Antoine Griezmann, Paul Pogba, Memphis Depay, hingga Timo Werner menjadi contoh pemain yang kurang maksimal bersama klub malah tajam bersama timnas.
Khusus nama Werner, ia memang memiliki performa berkebalikan dalam beberapa laga terakhir dimana performa terbaiknya malah muncul saat membela Timnas Jerman.
Hansi Flick yang menjadi arsitek baru Jerman dipandang mampu mengeluarkan performa terbaik yang dimiliki Werner melalui kepercayaan yang ia berikan kepada sang pemain.
Baca juga: Pahit Manis Situasi Chelsea: Lukaku, Werner dan Havertz Kena Imbas Jeda Internasional
Baca juga: Pekerjaan Rumah Thomas Tuchel Selama Jeda Internasional, Cari Resep Jawaban soal Lukaku
Bersama Timnas Jerman, Werner sementara mampu memimpin daftar top skor sementara Grup J Kualifikasi Piala Dunia 2022.
Eks pemain RB Leipzig itu tercatat sudah mengoleksi lima gol dan mampu membantu Jerman menjadi tim pertama yang lolos ke Piala Dunia tahun depan.
Para penggemar Chelsea tentu dibuat heran dengan performa Werner yang tajam bersama timnas, namun terasa biasa-biasa saja ketika di Chelsea.
Baca juga: Masalah Chelsea, Tuchel Butuh Resep Baru untuk Romelu Lukaku
Jika ditelusuri lebih lanjut barangkali perbedaan tingkat kepercayaan sang pelatih yang menjadi alasan utamanya.
Ketika di Jerman, Werner memang mendapatkan kepercayaan penuh dari Hansi Flick untuk mengawal lini depan tim, bersama Serge Gnabry dan Kai Havertz.
Berbeda dengan kondisi Werner saat membela Chelsea dimana ia hanya difungsikan sebagai pemain pengganti Romelu Lukaku pada musim ini.
Dengan variasi penempatan posisi yang bisa ditempati Werner, Thomas Tuchel selaku pelatih Chelsea seharusnya mampu mengoptimalkan potensi sang pemain.
Hanya saja memang hal itu belum terlalu terlihat dimana Werner kerap kali masih menyia-yiakan peluang emas saat mencetak gol.
Tingkat kepercayaan pelatih itulah yang dianggap Werner mengapa ia bisa tampil cemerlang dalam balutan jersey Der Panzer.
"Ketika pelatih mengandalkan anda, itu akan terasa membantu setiap pemain," ujar Werner dilansir Daily Star.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.