Tim Louvre Indonesia Ingin Ikuti Jejak CLS Knight dan Indonesia Warriors di ABL
Kompetisi Asean Basketball Leagues (ABL) kembali akan terselenggara pada tahun depan setelah tak diadakan di tahun 2020 dan 2021.
Penulis: Abdul Majid
Editor: Toni Bramantoro
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Kompetisi Asean Basketball Leagues (ABL) kembali akan terselenggara pada tahun depan setelah tak diadakan di tahun 2020 dan 2021.
Kompetisi ABL adalah kompetisi basket bergengsi yang diikuti tim-tim terbaik dari negara-negara di Asia Tenggara.
Di musim depan, Indonesia diwakilkan Tim Louvre Indonesia.
Chairman Louvre Indonesia, Chandra Putra Negara berharap timnya bisa mengikuti jejak dari CLS Knight dan Indonesia Warriors yang pernah menjadi juara di ABL.
“Momen digelarnya kembali ABL Season 2022 tentu menjadi motivasi sekaligus semangat tersendiri untuk tim Louvre, dengan harapan dapat mengikuti jejak BTN CLS Knights Indonesia dan Indonesia Warriors yang berhasil menjadi juara ABL Season 2012 lalu,” kata Chandra Putra Negara dalam konferensi pers di The Dharmawangsa Jakarta, Selasa (2/11/2021).
ABL terakhir dilaksanakan pada tahun 2018/2019. Saat itu juara diraih BTN CLS Knights Indonesia, yang membuat CLS menjadi tim Indonesia kedua yang meraih ABL trophy sejak liga ini digelar pada tahun 2009.
Pada season yang dihelat di Indonesia mendatang, Klub Basket Louvre Indonesia akan memulai langkah awal bersama Denny Sumargo sebagai Presiden Klub.
Denny Sumargo merupakan nama yang sudah tak asing lagi di dunia basket. Pria berjulukan Pebasket Sombong ini sebelumnya telah banyak mendulang prestasi lewat sejumlah klub, seperti Aspac, Garuda Flexi Bandung, hingga Satria Muda.
Ia sempat vakum di dunia basket karena cedera saat pertandingan, namun tetap berkarya termasuk eksis di media sosial dan berprestasi di seni hiburan dan dunia film.
Mental juara yang dimilikinya membuat Pebasket Sombong telah kembali lagi berkiprah di dunia Basket.
Hadirnya Denny Sumargo dan Chandra Putra Negara di Klub Basket Louvre Indonesia tentunya diharapkan dapat membawa Louvre meraih banyak prestasi hingga di kancah Internasional dan menjadi juara pada ABL season 2022 mendatang.