Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Live Score Hasil Hylo German Open 2021: Ada 10 Wakil Indonesia Tampil Hari ini, Pantau Lewat HP

Simak jadwal, Link Live Score, Live Streaming Hylo German Open 2021 hari ini, Rabu (3/11/2021). Ada sepuluh wakil Indonesia bertanding.

Penulis: Laura Hilmi
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Live Score Hasil Hylo German Open 2021: Ada 10 Wakil Indonesia Tampil Hari ini, Pantau Lewat HP
TRIBUNNEWS/HERUDIN
Ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto saat melawan ganda Denmark pada babak perempat final Indonesia Masters 2020, di Istora Senayan, Jumat (17/1/2020). Fajar/Rian harus bermain tiga set dengan skor 18-21 21-13 21-17 dan lolos ke semifinal.//Link Live Score dan Live Streaming Hylo Open 2021 hari ini, Rabu (3/11/2021). Ada sepuluh wakil Indonesia bertanding termasuk Fajar/Rian. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini link live score hasil Hylo German Open 2021 yang berlangsung hari ini, Rabu (3/11/2021).

Ajang Hylo German Open 2021 digelar di Saarbruecken, Jerman.

Tayangan pertandingan Hylo German Open 2021 baru akan disiarkan secara langsung di TVRI saat babak perempat final pada Jumat (5/11/2021).

Namun, para pecinta bulutangkis dapat mengikuti keseruan laga Hylo Open 2021 hari ini melalui Live Score hasil pertandingan di laman resmi BWF.

Ganda putra Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan saat melawan rekan senegara Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto pada pertandingan semifinal Indonesia Masters 2020, di Istora Senayan, Sabtu (18/1/2020). Ahsan/Hendra dipaksa bermain tiga set dan berhasil melaju ke final dengan skor 21-12 18-21 21-17. TRIBUNNEWS/HERUDIN
Ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan saat melawan rekan senegara Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto pada pertandingan semifinal Indonesia Masters 2020, di Istora Senayan, Sabtu (18/1/2020). Ahsan/Hendra dipaksa bermain tiga set dan berhasil melaju ke final dengan skor 21-12 18-21 21-17. TRIBUNNEWS/HERUDIN (TRIBUNNEWS/HERUDIN)

Terdapat sepuluh wakil Indonesia yang akan bertanding hari ini.

Tommy Sugiarto yang menjadi satu-satunya wakil Indonesia di sektor tunggal putra akan menghadapi wakil Belanda, Mark Caljou.

Baca juga: Sorotan Hylo German Open 2021: Asa Tommy Sugiarto Perbaiki Rekor Pertemuan & Usung Misi Revans

Baca juga: Hylo German Open 2021: Rapor Merah Ruselli Hartawan Jumpa Busanan, Penghambat Ikuti Jejak Gregoria

Di sektor tunggal putri, Ruselli Hartawan akan berjumpa dengan wakil Thailand, Busanan Ongbamrungphan.

Berita Rekomendasi

Ruselli mendapat tantangan untuk bisa menyusul Gregoria Mariska Tunjung melenggang ke babak 16 besar Hylo German Open 2021.

Adapun di sektor ganda putra, menjadi wakil Indonesia dengan jumlah terbanyak yang akan bertanding hari ini, yakni lima pasangan.

Adalah Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Selain itu, juga ada Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin dan Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan/Pramudya Kusumawardana.

Kelima wakil Indonesia di sektor ganda putra tersebut diharapkan dapat mengikuti jejak Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri yang terlebih dahulu lolos ke babak 16 besar.

Selain itu, ada Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto yang akan bertanding di sektor ganda putri.

Sementara di sektor ganda campuran, pasangan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti dan Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso juga akan memulai perjuangannya hari ini.

Untuk lebih lengkapnya, simak jadwal pertandingan wakil Indonesia di artikel berikut ini.

Jadwal Wakil Indonesia Hari ini>>

Link Live Score Hasil Hylo German Open 2021:

Link Live Score>>

Link Live Streaming Hylo German Open 2021:

Akses di Sini>>

(Tribunnews.com/Laura Hilmi)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas