Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Jadwal WSBK 2021 Hari Ini Live NET TV dan Mola TV - Perebutan Gelar Juara antara Toprak vs Rea

Berikut adalah jadwal WSBK 2021 Sirkuit Mandalika yang mulai menggelar balapan pukul 10.00 WIB, perebutan gelar juara antara Toprak vs Rea.

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Jadwal WSBK 2021 Hari Ini Live NET TV dan Mola TV - Perebutan Gelar Juara antara Toprak vs Rea
instagram @netmediatama Sudah Diverifikasi
Balapan WSBK 2021 seri Indonesia dijadwalkan berlangsung di Sirkuit Mandalika, Minggu (21/11/2021) live Net TV. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut jadwal World Superbike (WSBK) 2021 Mandalika yang berlangsung hari ini, Minggu (21/11/2021).

Pertarungan gelar juara dunia WSBK 2021 seri penutup akan berlangsung di Sirkuit Mandalika, NTB.

Persaingan yang melibatkan Jonathan Rea melawan Toprak Razgatlioglu dapat disaksikan melalui siaran langsung Net TV maupun live streaming Mola TV mulai pukul 10.00 WIB.

Baca juga: Race 1 WSBK 2021 di Sirkuit Mandalika Resmi Ditunda Besok Gegara Hujan Badai, Ini Jadwal Lengkapnya

Baca juga: Sirkuit Mandalika Diguyur Hujan Lebat, Race Pertama WSBK Ditunda hingga Besok

Jadwal WSBK 2021,Minggu (21/11/2021)

Pukul 08.00 WIB – WSBK Warm-Up

Pukul 08.25 WIB – WSSP Warm-Up

Pukul 10.00 WIB – WSBK Race 1 

Berita Rekomendasi

Pukul 11.30 WIB – IATC Race 3 

Pukul 12.30 WIB – WSSP Race 2 

Pukul 14.00 WIB – WSBK Race 2

Baca juga: Hasil Race 1 WSBK 2021 Mandalika - Rea Tercepat, Toprak Razgatlioglu Segel Gelar Juara Dunia

Sebagaimana yang diketahui, Race 1 WBSK 2021 Mandalika mengalami penundaan, Sabtu (20/11/2021).

Hujan badai yang mengguyur lintasan Mandalika membuat penyelenggaraannya diundur.

Meski mengalami perubahan, World Superbike Mandalika 2021 dipastikan tetap berjalan seru dan menarik.

Sebab, di seri pamungkas ini, peraih gelar juara dunia World Superbike Mandalika 2021 bakal ditentukan.

Toprak saat ini menduduki puncak klasemen WSBK 2021 dengan koleksi 531 poin.

Pembalap Yamaha ini unggul 30 angka dari pesaing terdekatnya, Jonathan Rea yang menggawangi Kawasaki.

Toprak bisa mengunci gelar juara dunia lebih cepat, sebelum rangkaian hari ini digelar secaraa keseluruhan.

Tepatnya, pembalap asal Turki itu bisa memastikan diri menjadi juara dunia lewat Race 1.

Secara hitung-hitungan poin, Toprak bisa menyegel gelar jika berhasil menjadi yang tercepat di Race 1 atau mencetak tujuh angka lebih banyak ketimbang Rea.

Tetapi, jika Rea menjadi runner-up, maka perebutan titel akan berlanjut ke rangkaian berikutnya di World Superbike Mandalika 2021.

Skenario lain adalah Toprak Razgatlioglu menempati posisi kedua, namun Rea tak boleh lebih rendah dari peringkat keempat.

Sementara bila Toprak Razgatlioglu di posisi ketiga, Rea harus finis di posisi enam besar.

(Tribunnews.com/Giri)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas