Max Verstappen Jadi Juara Dunia Baru F1 2021 dengan Kaki Kram, Red Bull Racing Sampaikan Apresiasi
Max Verstappen bahkan mengaku mengalami kram pada kakinya. Kesempatan menjadi juara dunia F1, kata Max Verstappen, datang di lap terakhir balapan.
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Titel juara dunia Formula 1 2021 yang diraih Max, membuat Pablo Conrad selaku Marketing Director PT ExxonMobil Lubricants Indonesia sangat bangga dan memberikan apresiasi.
“Musim balap yang luar biasa, diakhiri denganmomen dramatis. Bangga dengan kerja keras tim Red Bull Racing Honda mengantarkan Max sebagai Juara Dunia F1 2021. Konsistensinya berada di podium, Max memang pantas untuk meraih mimpinya semenjak berkarier di Red Bull Racing tahun 2016,” ujar Pablo Conrad.
“F1 2022 ada banyak regulasi baru yang diterapkan, kami yakin Red Bull Racing berkomitmen mempertahankan gelar Juara Dunia F1 serta mengincar gelar Konstruktor, dan semua ini tentunya semakin membuat bangga penggemar F1 dan konsumen Mobil di Indonesia, karena pelumas yang dipakai pada mobil balap RB16 menggunakan teknologi pelumas Mobil1.”
Baca juga: Resmi Rilis di Indonesia, Ferrari SF90 Sudah Bisa Dipesan Konsumen
Rommy Averdy Saat selaku Mobil Consumer Brand General Manager PT ExxonMobil Lubricants Indonesia turut mengapresiasi keberhasilan Max di F1 Abu Dhabi.
“Perebutan titel juara dunia F1 2021 pada seri penutup di Abu Dhabi membuktikan bahwa Red Bull Racing memyiapkan strategi lebih matang. Max kini menjadi Juara Dunia F1 2021,” ujar Rommy.
“Kemenangan ini merupakan suatu pembuktian teknologi pelumas Mobil1 yang unggul, oleh karena itu sekali lagi kami mengajak seluruh masyarakat Indonesia untuk bersama-sama merasakan keunggulannya pada kendaraan Anda. Produk-produk tersebut tersedia di pasar Indonesia seperti rangkaian produk pelumas Mobil1 dan Mobil Super,” tambahnya.
Tahunini ExxonMobil Lubricants Indonesia meluncurkan varian terbaru rangkaian produk Mobil Super yaitu Mobil Super All in One Protection, Mobil Super Friction Fighter, dan Mobil Super Everyday Protection. (*/)