Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun Sport

Sorotan Hasil Kejuaraan Dunia BWF 2021: Loh Kean Yew Ungkap Titik Balik Nasibnya Raih Gelar Juara

Tunggal putra asal Singapura, Loh Kean Yew secara tak terduga mampu menisbatkan diri sebagai pemenang Kejuaraan Dunia BWF 2021.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Sorotan Hasil Kejuaraan Dunia BWF 2021: Loh Kean Yew Ungkap Titik Balik Nasibnya Raih Gelar Juara
Dok : BWF
Pebulu tangkis tunggal putra Singapura, Loh Kean Yew 

Pemain yang pernah menjadi teman berlatih Viktor Axelsen itu merasa ajang Asian Leg 2021 yang digelar di Bangkok.

Pebulu tangkis Denmark Viktor Axelsen melakukan selebrasi usai mengalahkan petenis Guatemala Kevin Cordon dalam pertandingan semifinal bulu tangkis tunggal putra pada Olimpiade Tokyo 2020 di Musashino Forest Sports Plaza di Tokyo pada 1 Agustus 2021.
Pebulu tangkis Denmark Viktor Axelsen melakukan selebrasi usai mengalahkan petenis Guatemala Kevin Cordon dalam pertandingan semifinal bulu tangkis tunggal putra pada Olimpiade Tokyo 2020 di Musashino Forest Sports Plaza di Tokyo pada 1 Agustus 2021. (Pedro PARDO / AFP)

Dalam agenda yang menggelar tiga turnamen sekaligus mulai dari Thailand Open, Thailand Masters hingga BWF World Tour Finals tersebut.

Loh Kean Yew merasa tiga turnamen awal tahun ini itu menjadi titik balik dirinya bisa berada di puncak permainan saat ini.

"Aku hanya berusaha menenangkan diri dengan terus bersabar dalam bermain," akui Loh Kean Yew.

"Ajang Bangkok (Asian Leg) adalah kebangkitan setelah tidak banyak memiliki kompetisi,".

"Ajang tersebut seakan memberi tahu saya bahwa saya masih jauh dari para pemain top,".

"Alhasil itu memotivasi saja untuk berlatih dan mempersiapkan diri untuk Olimpiade,".

Berita Rekomendasi

"Setelah itu saya berlatih dengan Axelsen dan mendapatkan pengalaman banyak serta saya senang bisa mencapai titik ini," tukasnya menambahkan.

Pernyataan yang disampaikan Loh Kean Yew tersebut seakan mengisyaratkan bahwa ajang Asian Leg dan Viktor Axelsen menjadi dua hal krusial di balik keberhasilan meraih prestasi.

Viktor Axelsen (kiri) dari Denmark berbicara dengan Kevin Cordon dari Guatemala setelah memenangkan pertandingan semifinal bulu tangkis tunggal putra pada Olimpiade Tokyo 2020 di Musashino Forest Sports Plaza di Tokyo pada 1 Agustus 2021.
Viktor Axelsen (kiri) dari Denmark berbicara dengan Kevin Cordon dari Guatemala setelah memenangkan pertandingan semifinal bulu tangkis tunggal putra pada Olimpiade Tokyo 2020 di Musashino Forest Sports Plaza di Tokyo pada 1 Agustus 2021. (Alexander NEMENOV / AFP)

Sebagaimana diketahui, Viktor Axelsen pernah berpindah domisili dan tempat latihan ke Dubai.

Di sana, pebulu tangkis yang berstatus sebaga tunggal putra terbaik dunia itu ternyata tak berlatih sendiri.

Axelsen mendapat banyak partner sparring yang bisa menambah kemampuannya bertanding.

Salah satu pemain yang turut dalam gerbong Axelsen di Dubai itu adalah Loh Kean Yew.

Pebulu tangkis Singapura itu mendapat ilmu yang luar biasa kala bergabung dengan 'padepokan' Axelsen tersebut.

Hal itu terbukti dengan menanjaknya performa Loh Kean Yew hingga bisa meraih gelar juara dunia pada edisi tahun ini.

(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas