Update Ranking BWF Sektor Ganda Putra: Minions & Daddies Belum Goyah, Hoki/Kobayashi Tebar Ancaman
Berikut ini update ranking dunia sektor ganda putra yang dirilis BWF pada hari ini, Selasa (21/12/2021).
Penulis: Laura Hilmi
Editor: Husein Sanusi
TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini update ranking dunia sektor ganda putra yang dirilis BWF pada hari ini, Selasa (21/12/2021).
Ranking BWF sektor ganda putra sejauh ini masih belum ada pergolakan berarti pada urutan delapan besar.
Posisi dua teratas masih ditempati pasangan ganda putra Indonesia, yakni Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.
Marcus/Kevin dan Ahsan/Hendra tak beranjak dari posisinya meski absen dari Kejuaraan Dunia BWF 2021.
The Minions atau julukan bagi Marcus/Kevin menempati ranking satu dunia dengan raihan 111.827 poin.
Sementara The Daddies atau julukan bagi Ahsan/Hendra berada di peringkat kedua dunia dengan mengoleksi 102.330 poin.
Baca juga: Pergolakan Ranking BWF Sektor Ganda Putri - Chen Qing Chen/Jia Yi Fan Rebut Posisi Puncak
Baca juga: Daftar Peraih Medali Emas di Kejuaraan Dunia BWF 2021: Dominasi Jepang, Loh Kean Yew Ukir Sejarah
Meski demikian, The Minions dan Daddies patut mewaspadai langkah pasangan ganda putra asal Jepang yang sedang naik daun, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi.
Dalam performa terbarunya, Hoki/Kobayashi mampu menunjukkan konsistensinya dengan langganan menembus lima final secara beruntun.
Bahkan, empat di antaranya berhasil mereka dapatkan dengan hasil cemerlang menyegel gelar juara di ajang Denmark Open, Indonesia Masters, BWF World Tour Finals, dan Kejuaraan Dunia BWF 2021.
Teranyar, Hoki/Kobayashi menyandang titel gelar juara dunia.
Kepastian gelar juara dunia didapat Hoki/Kobayashi setelah sukses menumbangkan wakil China, He Ji Ting/Tan Qiang dua gim langsung di babak Final Kejuaraan Dunia BWF 2021, Minggu (19/12/2021).
Kesuksesan meraih gelar juara dunia membuat Hoki/Kobayashi mendapatkan tambahan poin.
Kini, Hoki/Kobayashi masih kokoh berada di ranking keempat dunia dengan raihan 97.882 poin.
Meski masih di bawah pasangan The Minions dan The Daddies, konsistensi dari Hoki/Kobayashi menjadi alarm tersendiri bagi para pesaing di sektor ganda putra.