Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

MotoGP Mandalika 2022: Tak Lagi Arogan di Lintasan, Marc Marquez Mulai Kalem dan Bijaksana

Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, menyadari bahwa dirinya semakin dewasa dalam mengambil keputusan di setiap balapan.

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in MotoGP Mandalika 2022: Tak Lagi Arogan di Lintasan, Marc Marquez Mulai Kalem dan Bijaksana
KARIM JAAFAR / AFP
Pembalap tim Repsol Honda Spanyol Marc Marquez mengemudi selama sesi latihan bebas keempat jelang Moto GP Grand Prix Qatar di Sirkuit Internasional Lusail, di kota Lusail pada 5 Maret 2022. 

"Saya bertahan melawan Mir dan sebaik mungkin mendapatkan poin. 11 angka lebih baik daripada nol (DNF)," tegasnya.

Ketika ditanya mengenai pengembangan RC213V, Marquez mengaku senang. Baginya, RC213V tidak kalah jauh jika dikomparasikan dengan speed milik motor Ducati.

"Yang saya senang dari RC213V adalah motornya sudah tak menyakiti saya seperti musim lalu. Kecepatan yang kami miliki juga bagus," tambahnya menjelaskan.

MotoGP Mandalika 2022 akan berlangsung di Sirkuit Mandalika pada Jumat (18/3/2022) hingga Minggu (20/3/2022). Menarik untuk disimak bagaimana performa duo Repsol Honda, Pol Espargaro dan Marc Marquez.

Mengingat pada tes pramusim MotoGP Mandalika 2022 lalu, Pol Espargaro menorehkan performa ciamik lewat dua kali catatan waktu tercepat.

(Tribunnews.com/Giri)

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas