Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun Sport

Jelang All England 2022, Skuat Indonesia Turunkan Pemain Terbaik Mulai Jojo hingga The Minions

Berikut daftar wakil Indonesia yang akan berlaga di turnamen All England 2022 pada 16-20 Maret 2022 mendatang.

Penulis: Niken Thalia
Editor: Husein Sanusi
zoom-in Jelang All England 2022, Skuat Indonesia Turunkan Pemain Terbaik Mulai Jojo hingga The Minions
Alexander NEMENOV / AFP
Petenis Indonesia Marcus Fernaldi Gideon (kiri) melakukan pukulan di sebelah Kevin Sanjaya Sukamuljo dari Indonesia dalam pertandingan penyisihan grup bulu tangkis ganda putra melawan Chirag Shetty dari India dan Satwiksairaj Rankireddy dari India selama Olimpiade Tokyo 2020 di Musashino Forest Sports Plaza di Tokyo pada 26 Juli, 2021. Alexander NEMENOV / AFP 

TRIBUNNEWS.COM - Gelaran BWF World Tour akan berlanjut pada turnamen bulutangkis tertua yakni, All England.

Skuat Indonesia akan menurunkan wakil terbaiknya untuk berlaga di All England mulai hari Rabu (16/3/2022) hingga Minggu (20/3/2022) mendatang.

Berlangsung di Birmingham, sebayak 16 wakil dari Indonesia akan bertarung di All England.

Nama atlet andalan seperti Marcus Gideon/Kevin Sanjaya, Jonatan Christie, hingga Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan akan diturunkan.

Baca juga: Sembuh Covid-19, Jonatan Christie Berangkat ke Inggris untuk Mengikuti All England

Baca juga: Wakil Indonesia di All England 2022 Tiba di Inggris, Saatnya Buang Memori Kelam Setahun Lalu

Beberapa atlet Indonesia usai mengikuti gelaran German Open 2022 pada beberapa waktu lalu.

Sayang, wakil Indonesia banyak yang gugur di babak 16 besar.

Termasuk Jonatan Christie, Anthony Sinisuka Ginting, hingga andalan ganda putra Fajar/Rian kandas di babak 16 besar.

Berita Rekomendasi

Hanya ganda campuran yang mampu melaju hingga perempat final.

Namun juga disayangkan bahwa dua wakil Indonesia di sektor ganda campuran itu kandas di 8 besar.

Kini, Indonesia akan turun dengan amunisi terbaik untuk bertarung di All England.

Kevin Sanjaya saat tampil bersama Marcus Gideon menggunakan headband atau ikat kepala.
Kevin Sanjaya saat tampil bersama Marcus Gideon menggunakan headband atau ikat kepala. (Instagram @kevingideon.fc_)

Ada The Minions, atau andalan ganda putra, Marcus F. Gideon/Kevin S. Sukamuljo.

The Daddies, Moh Ahsan/Hendra Setiawan juga akan turun mewakili Indonesia di sektor ganda putra.

Di sektor tunggal putra ada tiga punggawa Indonesia yakni Anthony S. Ginting, Jonatan Christie, dan Shesar H. Rhustavito.

Sedangkan tunggal putri hanya akan menurunkan mantan kapten BATC 2022, Gregoria M. Tunjung.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas