Hasil All England 2022, Menangi Perang Saudara, Leo/Daniel Singkirkan Fajar/Rian di 32 Besar
Perang saudara di kubu ganda putra, Leo/Daniel berhasil menumbangkan Fajar/Rian di babak 32 besar melalui straight game.
Penulis: Niken Thalia
Editor: Husein Sanusi

TRIBUNNEWS.COM - Pertarungan saudara tersaji di gelaran All England 2022 hari ini, Rabu (16/3/2022).
Pertemuan antara Leo Carnando/Daniel Marthin dengan Fajar Alfian/Rian Ardianto di babak pertama All England 2022 berlangsung sengit.
Tampil di Utilita Arena, Birmingham, pertandingan itu berakhir dengan kemenangan untuk The Babbies atas Fajar/Rian.
Bertanding selama 38 menit, Leo/Daniel menang straight game dengan skor 21-16, 22-20.
Baca juga: Link Streaming All England 2022 Hari Ini, Aksi The Minions Tayang Live iNewsTV dan MNC TV
Baca juga: All England 2022 Mulai Hari Ini, Rionny Mainaky: Harus Ada Wakil Indonesia yang Juara
Hasil itu membuat Fajar/Rian harus gugur lebih awal di turnamen bulutangkis tertua di dunia ini.
Gugur dari rekan satu negara, Fajar/Rian harus mengakui keunggulan Leo/Daniel.
Pada pertandingan itu, Leo/Daniel nampaknya langsung tak sungkan unjuk gigi di depan Fajar/Rian.
Meski dari ranking BWF Fajar/Rian lebih baik, Leo/Daniel membuktikan ketajaman mereka di lapangan.
Berhasil melibas Fajar/Rian di set pertama dengan skor 21-16, Leo/Daniel hampil gagal merengkuh kemenangan di set kedua.

Pasalnya, Fajar/Rian sempat mengungguli raihan poin dari Leo/Daniel jelang game poin.
Beruntung Leo/Daniel berhasil mengatasi pertandingan tanpa melalui rubber game.
Leo/Daniel mengakhiri pertandingan langsung melalui straight game.
Di set kedua, Leo/Daniel berhasil memetik kemenangan dengan skor akhir 22-20.
Kemenangan ini mengantarkan Leo/Daniel melenggang ke babak 16 besar.