Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Calo Tiket Pun Bergentayangan Di Seputaran Sirkuit Mandalika

Minggu (20/3/2022)  lebih dari 10 calo tiket berkeliaran di parkiran barar. Kadang, tampak pula ada penonton yang menjual tiketnya

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Calo Tiket Pun Bergentayangan Di Seputaran Sirkuit Mandalika
IST
Ilustrasi 

"Hari pertama ya cukup-cukup makanlah," ucapnya.

Hari kedua, kisaran Rp 800.000 berhasil ia dapatkan. Pada race day, hingga siang hari, dirinya sudah mendapatkan lebih kurang Rp 1.000.000.

Namun, angka tersebut masih bisa bertambah mengingat jadwal race day masih ada beberapa jam lagi.

Menjadi calo, ternyata bukan hal mudah.

H bahkan pernah menggadaikan barang-barangnya untuk dijadikan modal.

"Mudalnya Rp 2.000.000 mas. Kalau tidak ada tabungan, ya menggadaikan barang. Uang itulah diputar-putar disini. Bagaimana kami beli tiket dari penonton yang menjual tiketnya, lalu kami jual ke orang yang butuh. Alhamdulillah ada saja tiket yang terjual," katanya.

Di usia yang tak muda lagi, H mengaku tantangannya adalah tenaga.

Berita Rekomendasi

"Kan harus jalan terus, menawari tiket. Kalau capek ya istirahat," sambungnya.

Proses tawar menawar pun bisa dilakukan. Jika harga pas, tiket pun terjual. Hari ini, H telah menjual kisaran 7 tiket.

Usai menjual tiket, H dan kawan-kawannya pun akan langsung mencari tiket pulang, untuk mengurangi biaya pengeluaran di Lombok.

Sementara itu, Andi salah satu penonton yang membeli tiket dari calo mengaku tak kaget dengan harga yang ditawarkan.

"Tadi niatnya tidak nonton. Tapi ada tiket yang bisa ditawar juga ya nonton. Lumayan juga rame-rame jalan-jalan gini," ujarnya.

Ia membeli tiket grand admission dua buah, senilai Rp 500.000.

"Sudah biasanya sih ketemu calo. Apalagi saya juga suka backpacker, dan sering nemu," katanya.

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas