Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Tatap SEA Games hingga ASEAN Games, Timnas Basket Mulai TC dan Fokus Bangun Chemistry

Ferri Jufry pelatih timnas basket 3x3 menerangkan akan fokus bangun chemistry pemain sebelum laga uji coba.

Penulis: Niken Thalia
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Tatap SEA Games hingga ASEAN Games, Timnas Basket Mulai TC dan Fokus Bangun Chemistry
Website Resmi iblindonesia.com
Aksi Akeem Garfield Ellis (kiri) & Dame Diagne (kanan) ketika laga Pacific Caesar vs Indonesia Patriots di Indonesian Basketball League (IBL) 2022, Kamis (3/3/2022). 

TRIBUNNEWS.COM - Timnas basket 3x3 Indonesia telah memulai pemusatan latihan pada hari ini, Selasa (5/4/2022)

Para pemain sudah berkumpul di Hotel Atlet Century Senayan Jakarta sejak hari Senin (4/4/2022).

Mereka yang berada di Hotel Atlet Century itu adalah delapan pemain yang telah dipanggil Perbasi untuk mengikuti pemusatan latihan (TC).

Ferri Jufry selaku pelatih mengungkakan bahwa program latihan yang di berikan akan fokus membangun kerja sama tim serta membangun chemistry.

Baca juga: SEA Games 2022 - Timnas Basket 3x3 Indonesia Incar Medali Emas di Vietnam

Baca juga: Daftar Pemain Timnas Basket 5x5 SEA Games 2022, Perbasi Bidik Medali Perak

Hal itu supaya tim dapat tumbuh dengan solid dan kompak serta meraih hasil maksimal.

"Program latihan akan lebih menekankan pada kerja sama tim untuk membangun chemistry supaya tim ini menjadi solid dan dapat mencapai hasil yang kita inginkan," tutur Ferri dikutip dari laman Perbasi.

Untuk mengetahui sesolid apa chemistry yang telah terjalin, timnas 3x3 akan melakoni uji coba.

BERITA TERKAIT

Uji coba tersebut dilakukan sebelum ajang SEA Games 2022 yang akan berlangsung pada tanggal 12-23 Mei di Hanoi, Vietnam.

Salah satu uji coba yang akan timnas 3x3 akukan dekat ini adalah ABL (ASEAN Basketball League) di Bali.

Ajang ABL sendiri akan berlangsung pada tanggal 16 sampai 17 April 2022 mendatang.

Kejuaraan itu yang akan menjadi satu uji coba timnas 3x3 sebelum SEA Games 2022.

Selain itu, sebelum diadakannya pemusatan latihan (TC), pemain yang datang di Hotel Atlet dalam kondisi yang bagus meski baru selesai melakoni IBL (Indonesian Basketball League).

Tidak ada cedera dari pemain justru datang dengan kondisi fisik yang bagus.

Sehingga selama pemusatan latihan hanya akan dilakukan penekanan kerja sama tim.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas