Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Jadwal Siaran Langsung Korea Open 2022 Hari Ini: Jojo Haram Terpeleset, Ahsan/Hendra Tak Boleh Kalah

Adapun dua wakil Indonesia yang beraksi di Korea Open 2022 hari ini, Jonatan Christie (Tunggal Putra) dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (Ganda Putra)

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Claudia Noventa
zoom-in Jadwal Siaran Langsung Korea Open 2022 Hari Ini: Jojo Haram Terpeleset, Ahsan/Hendra Tak Boleh Kalah
Tribunnews/JEPRIMA
Pebulutangkis Jonatan Christie melawan wakil Taiwan Wang Tzu Wei pada babak 16 besar Indonesia Masters 2020 di Istora Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (16/1/2020). Jonatan berhasil melaju dengan mulus ke babak perempat final setelah berhasil menaklukkan lawannya dengan skor 21-15 dan 21-15. Tribunnews/Jeprima 

Sementara itu, pasangan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan akan bertemu wakil tuan rumah, Chan Choo/Jin Choo.

Pasangan The Daddies yang berstatus sebagai unggulan kedua tentu tidak mau kalah begitu saja dengan para juniornya yang telah lolos ke babak kedua.

Pasangan Ahsan/Hendra diwajibkan menang agar bisa menyusul empat ganda putra Indonesia yang telah lolos ke 16 besar.

Selebrasi Bagas Maulana/M. Shohibul Fikri usai menang di partai final melawan Ahsan/Hendra di All England 2022, Senin (20/3/2022).
Selebrasi Bagas Maulana/M. Shohibul Fikri usai menang di partai final melawan Ahsan/Hendra di All England 2022, Senin (20/3/2022). (Website Resmi pbsi.id)

Adapun keempat ganda putra yang telah lolos ke babak kedua antara lain Leo Rolly/Daniel Marthin, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich, Fajar Alfian/Rian Ardianto, dan Sohibul Fikri/Bagas Maulana.

Alhasil akan menjadi aib bagi The Daddies jika tumbang langsung pada babak pertama, sementara empat rekan pasangannya berhasil melaju ke babak kedua.

Layak dinantikan bagaimana perjuangan para pebulu tangkis Indonesia dalam menorehkan prestasi terbaik mereka di arena Korea Open 2022.

Hasil Wakil Indonesia di Babak Pertama Korea Open 2022

Berita Rekomendasi

MD - Bagas Maulana/M. Shohibul Fikri vs Ko Sung Hyun/Shin Baekcheol (Korea), Bagas/Fikri menang WO.

MD - Fajar Alfian/M. Rian Ardianto vs Gwang Min Na/Jin Seong Noh (Korea) 21-16, 21-12

MS - Anthony Sinisuka Ginting vs Lucas Claerbout (Prancis) 16-21, 13-21

MS - Shesar Hiren Rhustavito vs Sitthikom Thammasin (Thailand) 21-18, 14-21, 21-9

MD - Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan vs Krishna Prasad Garaga/Vishnuvardhan G. Panjala (India) 21-14, 21-19


MD - Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Hiroki Okamura/Masayuki Onodera (Jepang) 7-21, 21-13, 21-13

Jadwal Wakil Indonesia di Hari Kedua Korea Open 2022, Rabu (6/4/2022):

MD - Chan Choo/Jin Choo (Korea Selatan) vs Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (2/Indonesia), Court 1

MS - Jonatan Christie (3/Indonesia) vs Soong Jo Veen (Malaysia), Court 2

(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas