Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

SEA Games 2022 - Tim Tenis Lapangan Bidik Medali Emas di 3 Sektor

Cabang olahraga tenis lapangan bidik medali emas di SEA Games 2022 melalui tiga sektor andalan.

Penulis: Niken Thalia
Editor: Claudia Noventa
zoom-in SEA Games 2022 - Tim Tenis Lapangan Bidik Medali Emas di 3 Sektor
ist
Aldila Sutjiadi/Christopher Rungkat 

Deddy menerangkan bahwa persiapan yang dilakukan sudah berlangsung selama satu tahun.

Hal itu dilakukan karena tim tenis juga melakoni pertandingan setiap minggunya.

Maka dari itu, persiapan yang telah dilakukan sudah cukup lama bagi tim tenis.

"Kami mulai lebih dari setahun yang lalu, nonstop," ucap Deddy.

Christopher Rungkat
Christopher Rungkat (Humas Pelti)

"Paling-paling, kami istirahat seminggu, lalu kami lanjutkan lagi," tutur Deddy.

Deddy juga menerangkan bahwa para pemainnya akan bertolak ke Thailand pada hari Kamis (14/4/2022) untuk mengikuti turnamen.

"Di tenis, kami tidak memiliki kemewahan untuk mempersiapkan pemusatan latihan jangka panjang, setiap minggu ada turnamen, jadi kami selalu fokus di turnamen selanjutnya," terang Deddy.

Berita Rekomendasi

Soal target medali emas di SEA Games 2022, Deddy sependapat dengan Rildo.

"Beregu putra dan beregu putri, kemudian di ganda putri dan ganda campuran, kami berharap dapat meraih medali emas," pungkasnya.

Jelang menatap gelaran SEA Games, Rildo menerangkan bahwa bagian penting adalah kesiapan pemain baik secara fisik maupun teknis.

"Yang terpenting mereka siap bermain, secara fisik dan teknis. Kami berharap persiapan kami memungkinkan para atlet mencapai hasil terbaik," tutur Rildo.

Sebagai Presiden PELTI, Rildo mengharapkan dukukan dari NOC (Komite Olimpik Nasional) dan Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) khususnya untuk pemulihan para atlet.

Rildo turut menerangkan bahwa pihaknya harus kerap menjalin komunikasi baik dengan NOC atau Kemenpora terkait persiapan SEA Games 2022.

Selain itu juga Rildo akan terus menjalin komunikasi hingga tanggal keberangkatan para atlet.

"Mereka dapat mengunjungi kami kapan saja, untuk memantau para pemain, dan semoga dapat mendukung para pemain di apa pun yang mereka butuhkan," pungkas Rildo.

(Tribunnews.com/Niken Thalia)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas