SEA Games 2022 - 2 Mantan Kapten BATC Jadi Tumpuan Sektor Tunggal Tim Merah-Putih
Dua mantan kapten BATC 2022, Chico Aura dan Gregoria Mariska memperkuat tim Merah-Putih di SEA Games Vietnam.
Penulis: Niken Thalia
Editor: Claudia Noventa
TRIBUNNEWS.COM - Tatap SEA Games 2022, bulu tangkis Indonesia telah merilis pemain andalan yang akan memperkuat skuat Merah-Putih.
Terbagi menjadi dua tim, Indonesia menurunkan sepuluh tim putra dan sepuluh tim putri.
Ada hal menarik yang dapat dilihat dari susunan pemain baik tim putri maupun tim putra.
Dua kapten tim putra dan putri gelaran Badminton Asia Team Championship (BATC) 2022 diturunkan pada gelaran SEA Games di Vietnam nanti.
Baca juga: Jelang SEA Games 2022, Apriyani Rahayu Sudah Kembali Ikut Latihan
Baca juga: Formasi Berbeda untuk SEA Games 2022, Tim Bulutangkis Indonesia Ulang Prestasi 3 Tahun Lalu?
Ini menarik sekaligus menunjukkan bahwa skuat Indonesia menyatakan siap untuk bertarung memperebutkan medali emas.
Merunut postingan di Instagram @badminton.ina, dua kapten BATC 2022 itu tergabung dalam tim putra dan tim putri.
Dalam kubu tim putra, ada Chico Aura Dwi Wardoyo yang memperkuat sektor tunggal putra.
Sedangkan Gregoria Mariska Tunjung akan bermain di nomor tunggal untuk tim putri.
Kedua pemain tersebut pernah membawa tim putra dan putri Indonesia menembus partai final BATC 2022 yang berlangsung di Malaysia pada Februari 2022 lalu.
Gregoria sebagai kapten tim putri, berhasil membawa rekan-rekannya menjuarai dalam ajang BATC 2022.
Sayang, kala itu tim putra harus puas dengan juara kedua di BATC 2022.
Meski begitu, capaian apik baik dari Chico atau Gregoria patut diapresiasi.
Jika kita kembali menelisik performa Gregoria dalam gelaran BATC 2022, ia tampil sangat baik.
Tampil sebagai kapten tim putri, Gregoria diturunkan dalam tiga laga.